Ikan Bergigi Gergaji Ini Mangsa Ular Belang Merah Hitam

"Seekor ular belang berwarna merah hitam dimangsa bulat-bulat oleh seekor ikan"

Seekor ular belang berwarna merah hitam dimangsa oleh seekor ikan. Ular ini ditelan bulat-bulat oleh ikan bergigi serupa gergaji.

Video ikan yang mangsa ular belang ini diunggah oleh akun @vidasnopantanal di Instagram.  Dalam video viral yang sempat menjadi sorotan publik itu, diduga ikan bergigi gergaji tersebut masuk dalam golongan ikan piranha. Sedangkan ular yang dimangsanya adalah ular belang bata.

Di tayangan video itu, mula-mula warganet dapat melihat saat pria berbaju biru memamerkan seekor ikan piranha yang sedang ‘mangap’. Tak lama setelah itu, seekor ular bata yang berwarna belang merah hitam tampak ditarik dari mulutnya.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/vidasnopantanal/

Ular belang itu pun ditarik hingga habis alias hingga muncul kepalanya. Setelah itu, pria dalam video terlihat melempar kedua hewan itu ke rerumputan. Kedua  hewan itu tampak mati.

Sekilas tak masuk akal melihat seekor ular justru dimangsa oleh ikan yang bisa jadi tingkatannya dalam rantai makanan berada lebih rendah. Tapi kalau dilihat lagi, ikan dalam video itu adalah seekor piranha yang mendapat julukan ikan drakula.

Ikan piranha yang berasal dari Amerika Selatan itu dikenal sebagai sebutan predator biasa dengan gigi yang runcing. Namun, faktanya tidak semua spesies piranha pemakan daging, ada beberapa spesies ikan piranha yang vegetarian. Kebanyakan piranha dewasa memakan buah dan biji–bijian. Piranha muda biasa memakan mamalia kecil, serangga hingga ular.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/vidasnopantanal/

Meskipun digambarkan sebagai ikan yang memakan daging atau karnivora, beberapa piranha merupakan omnivora (pemakan segalanya). Ikan ini juga tidak akan memakan manusia hidup–hidup, biasanya ikan piranha akan memakan bangkai manusia yang sudah dalam keadaan sekarat atau mati begitu pula dengan kabar piranha yang memakan hewan yang lebih besar.

Di sisi lain, ular bata dalam video itu ternyata adalah ular terkecil di antara sejenisnya, maka wajar saja ikan piranha itu mampu melahap si ular. Beberapa sumber bahkan menyebutkan kalau ular belang-bata (Cemophora coccinea), adalah spesies ular kecil dari suku Colubridae. 

Ular ini adalah satu-satunya jenis dari marga Cemophora. Nama umumnya dalam bahasa Inggris adalah Scarlet snake atau red-banded racer. Dinamai begitu karena warna tubuhnya yang mudah dikenali, yakni warna dasar merah gelap menyerupai warna batu bata dan dihiasi dengan belang-belang hitam-putih-hitam.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network