Penampakan Anaconda Raksasa di Tengah Hutan Ini Sungguh Mengerikan

"Dalam video singkat yang dibagikannya itu terlihat seekor anaconda raksaka tengah meliuk ke sana ke mari untuk menjauh dari sang perekam video. Tempat perekaman video itu berada di tengah hutan"

Di manapun tempatnya, seekor anaconda raksasa akan selalu tampak mengerikan. Ukurannya yang besar membuat ular ini sangat ditakuti. Seperti yang tersaji dalam tayangan video oleh akun @extraderondonia ini.

Dalam video singkat yang dibagikannya itu terlihat seekor anaconda raksaka tengah meliuk ke sana ke mari untuk menjauh dari sang perekam video. Tempat perekaman video itu berada di tengah hutan sehingga terlihat banyak semak-semak yang menjadi tempat persembunyian bagi para anaconda.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/reel/CnVECtssGWN/?igshid=MDJmNzVkMjY%3D

Namun tampaknya sang perekam video ini memiliki seribu nyali yang terbilang sangatlah besar lantaran dengan berani ia malah menarik ekor si anaconda raksasa agar ular itu tidak pergi menjauh.

"Sebuah video baru yang dikirim ke Extra de Rondônia menunjukkan momen yang tepat ketika Ademir Ferreira da Silva, dari Vilhena, menarik anaconda setinggi sekitar enam meter di ladangnya di Machadinho do Oeste," tulis keterangan sang pengunggah video dalam bahasa Portugis yang telah ditransasikan ke dalam bahasa Indonesia.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/reel/CnVECtssGWN/?igshid=MDJmNzVkMjY%3D

Anaconda yang disebutkan berukuran 6 meter itu pun sukses membuat warganet yang menyaksikannya terperangah. Meskipun demikian, ular raksasa yang tampak mengerikan itu tetap terlihat cantik karena motif tubuhnya yang seperti "batik”.

"Gente q medo disso ... chego nem perto 🙌 agonia.. mais ela é linda mesmo (Itu adalah hewan yang saya takuti... Saya bahkan tidak berani mendekat 🙌 mengerikan.. tapi dia sangat cantik)," komentar akun @tania_rayana125 yang merasa takut sekaligus takjub saat melihat si anaconda.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/reel/CnVECtssGWN/?igshid=MDJmNzVkMjY%3D

Anaconda dalam video yang disebutkan memiliki panjang tubuh sebesar 6 meter itu tentunya dapat membuat siapapun yang melihatnya terperangah. Melansir dari laman Okezone.com, disebutkan kalau anaconda hijau (Eunectes murinus) merupakan jenis anaconda yang tercatat dalam sejarah sebagai yang terberat, terbesar, dan terpanjang di dunia. Hingga kini, rekor anaconda terberat dan terpanjang yang pernah ditemukan memiliki berat 50 lbs (227 kilogram) dan panjang 27,7 kaki (8,43 meter), dengan diameter 44 inci (1,11 meter). Berbeda sekitar 2 meter dengan anaconda yang ditampilkan dalam video.

Adapaun anaconda terkecil ialah anaconda kuning (Eunectes notaeus) yang panjangnya berkisar 3-4 meter. Anaconda Kuning betina ternyata tumbuh lebih besar dari anaconda kuning jantan, dan keduanya hidup di habitat air.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/reel/CnVECtssGWN/?igshid=MDJmNzVkMjY%3D

Ketika berjalan di hutan Amazon dan melewati rawa-rawa, mungkin akan terlihat seekor anaconda terkecil di sana. Bagaimanapun juga, anaconda ini menyandang julukan sebagai 'Monster Amazon' yang paling ditakuti karena keganasannya.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network