Penemuan Batu Bacan Sebesar Meja Di Sungai yang Jernih Ini Viral

"Penemuan batu bacan dengan warna kebiruan sebesar meja viral di media sosial."

Penemuan batu bacan sebesar meja viral di media sosial. Batu bacan tersebut ditemukan oleh 3 orang pria di sungai yang jernih.

Di Indonesia batu bacan biasa disebut batu Merah Delima. Jenis batu bacan termahal ini dinilai sangat langka keberadaannya dan membuat harganya menjadi sangat mahal.

Video penemuan batu bacan sebesar meja tersebut terlihat dalam postingan akun @Oji dalam laman facebooknya. Tiga orang pria menemukan batu yang berwarna kebiru biruan di sungai. Batu tersebut merupakan batu bacan yang sering dijadikan batu akik.

 TamanPendidikan.com

Penemuan Batu Bacan

"Batu bacan broo," tulisnya.

Ketiga pria tersebut nampaknya cukup kesulitan saat mencoba memindahkan dan membawa batu bacan sebesar meja ke daratan. Mereka menemukan batu tersebut berada di pinggir sungai yang cukup jernih airnya hingga nampak berwarna biru pula.

Batu ini terbilang istimewa disbanding dengan batu akik lainya. Batu ini dianggap sebagai "batu hidup” atau bermetamorfosis dengan tingkat kekerasan mendekati batu akik.

Selain itu ada keyakinan di masyarakat bahwa Batu Bacan mengandung bahan yang bisa menyembuhkan penyakit tertentu, bahkan bagi sebagian orang Cina, Batu Bacan katanya dipercaya mendatangkan keberuntungan dan keberkahan.

TamanPendidikan.com

Penemuan Batu Bacan

Bagi para kolektor, Batu Bacan bisa meningkatkan prestise. Batu Bacan sebenarnya sudah mulai ditambang dan dikenal masyarakat Bacan sejak zaman kesultanan, buktinya pada mahkota Sultan Bacan terdapat Batu Bacan sebagai aksesorisnya.

Warganet pun beramai-ramai menanggapi dan memberikan beragam komentar atas video viral tersebut.

"Panen 👍," tulis akun @ Didi T Mauritz.

"Ini batu sangat dingin seperti es. Apabila dibuatkan berbentuk meja tamu. maka satu rumah akan terasa ber ac," ungkap akun @ Alam Pedeung.

"Emang masih laku ya?," tanya akun @ Dwianto Juki.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network