Kebanjiran, Rumah Ini Malah Dipenuhi Ikan Lele Besar-Besar

"Terdampak banjir, rumah warga ini panen ikan lele."

Terdampak banjir, rumah warga ini panen ikan lele. Ikan-ikan tersebut terbawa air banjir terdampar di kediaman warga yang digenangi air.

Ikan-ikan lele berenang-renang di ruang-ruang rumah warga tersebut. Ukuran lele-lele tersebut tergolong besar-besar atau jumbo.

Video rumah warga yang dipenuhi ikan-ikan lele saat banjir ini diunggah oleh akun instagram @gofishingindonesia. Dalam video yang berdurasi 26 detik itu memperlihatkan suasana rumah yang dipenuhi air akibat banjir.

 TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/gofishingindonesia/

Air yang masuk dalam rumah itu diperkirakan setinggi mata kaki orang dewasa.Hal tak terduga terjadi, di dalam rumah yang sedang dilanda banjir itu ternyata terdapat banyak ikan lele berukuran besar berkeliaran di genangan air dalam rumah tersebut.

Dengan leluasanya, puluhan ikan lele jumbo itu berenang kesana kemari seperti di kali. Bahkan ikan lele tersebut pun menjamah beberapa tempat seperti ruang tamu, kamar, dan berbagai sudut ruangan lainnya.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/gofishingindonesia/

Belum diketahui bagaimana kelanjutan dari ikan lele yang berkeliaran di rumah itu apakah dimasak atau dibiarkan saja terlepas di alam bebas. Warganet yang menyaksikan video ini pun sangat terkejut, lantaran banjir yang biasanya dinilai membawa musibah malahan membawa berkah bagi pemilik rumah itu.

"Berkah banjir," tuis akun @bahtiaryasin09.

"Auto buka dadakan dagang pecel lele," tulis akun @nugz01.

"Masak lele goreng dan bakar ini.," timpal akun @poer212new.

"Keren lantainya tema aquarium," balas akun @mufasaibrahim.

"Haha pernah banget ngalamin pas ujan gede setelahnya di jalan depan rumah banyak ikan lele Sampe dapet 1 bak gede," tulis akun @nurul_ismaniar.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network