Masa tua seharusnya dapat dinikmati dengan hidup tenang dan bahagia bersama keluarga. Di masa ini kebanyakan orang sudah tidak mampu untuk bekerja keras. Kemampuan mereka tidak seperti saat muda, ditandai dengan tubuh yang mulai melemah, mudah pegal-pegal, dan menurunnya kemampuan organ tubuh lainnya.
Menikmati masa ini sepertinya sudah menjadi hal yang wajar bagi sebagian banyak orang, karena mereka sudah berjuang pada masa mudanya dulu. Namun hal ini tidak berlaku untuk kakek tua pada video yang diunggah oleh aku instagram @rumahyatim ini.
Kakek yang bernama Suhana berusia 79 tahun ini masih bekerja di masa tuanya untuk mencukupi kebutuhan sehari-harinya. Kakek ini berkeliling menjual tisu yang ia pikul menggunakan bambu dan tangan kanannya membawa tas besar.
Dalam video tersebut dijelaskan kakek sudah mengalami gangguan pendengaran dan bicaranya sudah tidak jelas. Tidak hanya itu sang kakek terlihat sangat rapuh dan kurus.
"Isterinya meninggal anaknya entah kemana, ia hidup sendirian. Penghasilanya hanya 20rb/hari hanya cukup untuk makan dan mengontrak rumah seluas 3 x 5 meter," tulis narasi video tersebut.
Sungguh miris melihat kakek Suhana ini. Ia hidup sebatangkara di usia senjanya yang seharusnya sudah ia nikmati untuk bermain bersama cucu, bukan untuk bekerja.
Video yang menyayat hati ini viral di jagad sosial media dan hingga saat ini sudah ditonton oleh lebih dari 4,6 ribu warganet. Tidak hanya itu banyak warganet yang mendoakan kakek tersebut.
"Semoga sehat selalu serta dimudahkan rizkinya kekk, Aamiiinnn," tulis akun @bamutomo1897.
"Ya Allah berikan lah rezeki yang melimpah untuk bapa , ya Allah bahagia kan lah dia di masa tua nya," tulis akun @anitahartt.
"Masya Allah , salut bangga sama bapak in , sehat selalu ya pak yakin bapak adalah org yg luar biasa,dilihat dr wajah bapak vibesny positif sekali," tulis akun @yakiranailahshaki.
Bahkan banyak warganet yang tergerak hatinya untuk membatu kakek tersebut dengan mencari alamatnya. "Kak lokasi Kakek ini dimana? Boleh info alamat detail nya ya Kak. Terimakasih," tulis akun @ayunurhayati23.
"Lokasi kakek nya berjualan biasa nya dimana ya ka?" tulis akun @mrd.motret.
"Alamatnya dimana yaa?" tulis akun @riskaalsh.