Belanja di Kalimantan Uang Rp500 Ribu Hanya Dapat Sayuran, Ayam dan Udang Ini Viral

"Menurut video yang diunggah oleh akun Instagram @viralkak ini menunjukkan mahalnya bahan makanan di daerah tersebut."

Biaya hidup di setiap daerah di Indonesia berbeda-beda. Hal tersebut dipengaruhi oleh banyak hal, bisa karena lokasi yang jauh dari pusat kota, fasilitas, akses transportasi dan lingkungannya.

Seperti di pulau Jawa misalnya, yang terkenal sebagai daerah dengan biaya hidup terjangkau. Hal tersebut bisa dilihat dari harga bahan makanan yang ditawarkan di berbagai tempat berbelanja lokal daerah tersebut.

Namun berbeda halnya dengan harga bahan makanan yang ada di pulau Kalimantan. Menurut video yang diunggah oleh akun Instagram @viralkak ini menunjukkan mahalnya bahan makanan di daerah tersebut.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CcPl6X5lnOA/

"Belanja di Kalimantan part 2 chek," tulis narasi pada video tersebut. Terlihat berbagai jenis bahan makanan yang telah di beli seorang ibu rumah tangga. Mulai dari sayur mayur, lauk-pauk dan bumbu dapur telah ia beli.

"Bumbu dapur 15K," tulis narasi pada video tersebut. Terlihat bumbu dapur yang dibeli hanya daun salam dan lengkuas saja. Dengan harga Rp 15 ribu jika ada di pulau jawa jelas akan mendapatkan lebih dari dua jenis bumbu tersebut.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CcPl6X5lnOA/

"Bayam 20K," tulis narasi pada video tersebut. Dengan harga Rp20 ribu untuk mendapatkan dua buah bayam tentulah sangat mahal jika dibandingkan di pulau jawa, yang biasanya harga bayam kurang dari Rp3 ribu saja.

"jagung 20K," lanjut narasi tersebut. Harga jagungnya pun dua kali lipat dengan harga yang ada di pulau jawa. Satu kilogram jagung biasanya dihargai dengan Rp10 ribu saja dan mendapatkan 4 buah jagung perkilogramnya.

"Kembang kol dan sop 55K. Ayam dan udang 350K," tulis narasi pada video tersebut.

"Bawa uang 500K Cuma dapet ini aja di Kalimantan hahaha," pungkas narasi pada video tersebut.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CcPl6X5lnOA/

Jelas perbedaan yang sangat mencolok harga-harga di Kalimantan dan di pulau jawa. Video ini viral dan banyak warganet yang membanjiri kolom komentar. Banyak dari mereka yang merasa bersyukur dengan harga-harga yang ada di daerahnya.

"Alhamdulillah tadi pagi belanja kangkung 1 ikat bayam 1 ikat 3 ribu masih kutawar jadi 2500," tulis akun  @sy_andriyani.

"Masih syukur tinggal di Tangerang. Harga masih ramah banget dikantong," tulis akun @ferdiarsyaa.

"Alhamdulillah di Surabaya pasar deket rumah semua murah" kecuali minyak gr," tulis akun @feraya_susi.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CcPl6X5lnOA/

"dijogja masak begituan cuma 25-30k kalau tambah ayam dan udang ya 100k masih kembali," tulis akun @ callmepud_.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network