Video Polisi India Bubarkan Acara Pernikahan dan Tempeleng Para Tamu Ini Viral

"Petugas kepolisian tidak ragu untuk memukul tamu undangan yang masih berada di lokasi."

Gelombang kedua Covid-19 di India semakin memprihatinkan. Memecahkan rekor dunia, India mencatat 380.000 kasus baru dalam 24 jam terakhir. Lonjakan kasus infeksi Covid-19 yang terjadi di India disebabkan karena adanya acara keagamaan massal dan acara politik.

Di tengah krisis pemerintah India dalam penanganan penyebaran virus Covid-19, beredar video proses pembubaran acara pernikahan. Pada video yang diunggah oleh @makasar_iinfo, memperlihatkan polisi secara tegas melakukan penertiban pada warganya yang mengadakan acara pernikahan dalam kondisi pandemi yang semakin mengkhawatirkan.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/COPzfCbplci/

Seorang wanita yang diduga keluarga pengantin menunjukan bukti surat izin untuk menggelar acara pernikahan, namun seakan tidak peduli sang polisi langsung merobeknya karena acara tersebut telah memancing keramaian yang dapat mempercepat risiko penularan virus Covid-19. Petugas kepolisian tidak ragu untuk memukul tamu undangan yang masih berada di lokasi.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/COPzfCbplci/

Ketegasan polisi India dalam menertibakan warganya ini langsung menarik perhatian warganet. Ada yang menyayangkan perlakuan petugas kepolisian dalam membubarkan massa dengan menggunakan kekerasan fisik.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/COPzfCbplci/

Namun ada yang mendukung karena di tengah kondisi darurat penyebaran virus Covid-19 di India, perlu adanya ketegasan sehingga warga lebih patuh dan berpikir dua kali untuk mengadakan acara yang memancing kerumunan.

"Polisinya saja tegas begitu, klaster ke 2 di India parah banget.😮" tulis akun @leni_kaeng.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network