Video Ular King Kobra Masuk Kamar, Bikin Merinding

"Bikin tidur ga tenang aja nih ular."

Kemunculan King Kobra tentu dapat membuat siapapun yang melihatnya jantungan. Selain mematikan, jenis ular ini juga memiliki serangan yang tidak dapat diduga. Sehingga, tidak banyak orang yang berani mendekatinya.

Momen itu dialami oleh orang dalam video yang diupload oleh akun TikTok @bogordaily.net. Di mana, pada isi video tersebut terlihat King Kobra berada di dalam kamar rumah warga.

Dalam video berdurasi 17 detik itu, King Kobra tersebut berukuran cukup besar dan tengah menyelinap di dekat guling. Beruntung, petugas damkar setempat dengan cepat dan sigap segera menangkap ular berbisa terpanjang di dunia itu dengan alatnya.

@bogordaily.net Seremm king cobra masuk kamar😱#tiktokberita #ular #kingcobra ♬ Epic Orchestra - Red Cat Blue

Perlu diketahui, untuk mencegah King Kobra atau ular berbahaya lainnya masuk ke dalam kamar, Anda dapat mengambil beberapa tindakan pencegahan, antara lain:

1. Menjaga kebersihan rumah atau kamar, khususnya menjaga agar tidak ada sampah atau makanan yang berserakan, karena bisa menarik perhatian hewan liar, termasuk ular.

2. Menutup semua celah dan lubang yang terdapat di dinding atau lantai kamar, terutama yang berada di dekat pintu dan jendela.

3. Memasang kawat kasa atau anyaman di atas ventilasi dan jendela untuk mencegah ular masuk.

4. Menghindari menumpuk barang terlalu banyak di kamar karena dapat menyediakan tempat persembunyian bagi hewan liar.

5. Menjaga kebersihan lingkungan sekitar rumah atau tempat tinggal, seperti membersihkan rumput dan pepohonan yang tumbuh terlalu lebat.

Jika Anda menemukan King Kobra atau ular berbahaya lainnya di dekat kamar atau rumah, jangan mencoba menangani sendiri atau membunuhnya. Sebaiknya segera hubungi pihak berwenang atau ahli satwa liar yang terlatih untuk menangani ular tersebut.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network