Gagal Lepaskan Lintah Menggunakan Tepung, Bocah ini Semakin Histeris

"Bermain di sawah, seorang bocah digigit oleh lintah"

Bermain di sawah, seorang bocah digigit oleh lintah. Hewan pengisap darah ini menempel di kaki si bocah. Alami ketakutan, si bocah pun histeris dan kesulitan lepaskan lintah di kakinya.

Lintah adalah hewan mirip cacing yang hidup di air. Hewan ini termasuk dalam filum Annelida dengan subkelas Hirudinea. Hewan yang tidak memiliki tulang belakang ini adalah makhluk parasit yang mendapatkan makanannya dari inang berupa manusia ataupun hewan dengan cara mengisap darahnya.

Video bocah histeris digigit oleh lintah diunggah oleh akun Instagram @andryaz28. Dalam video itu, terekam kepanikan sekelompok bocah ketika melihat kaki kanan temannya digigit atau ditempeli oleh seekor lintah. Menyaksikan dengan matanya sendiri saat seekor lintah menghisap darahnya, sang bocah pun hanya mampu duduk cemas dengan terus menangis meraung.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/andryaz28/

Bocah-bocah itu terus berusaha melepaskan gigitan lintah menggunakan sandal. Namun, upayanya itu malah tidak membuahkan hasil. Bahkan sampai ditaburi tepung oleh salah satu temannya pun, lintah itu masih tak mau lepas.

Anak berbaju biru ini terlihat bertingkah panik dan mencoba melepas lintah yang menggigitnya dengan memukulnya bertubi-tubi menggunakan sandal jepit. Bukanya terlepas, lintah itu malah menempel semakin kuat pada anak itu. Alhasil bocah yang tergigit lintah itu semakin histeris dan terus berteriak "woy lepas..lepass,..".

Hingga di akhir video, lintah yang menempel di kaki kiri bocah itu akhirnya berhasil lepas. Ia pun segera berdiri dan menginjak-injak lintah tersebut karena kesal. Aksi bocah ini menuai beragam komentar dari warganet, seperti halnya teman-teman disekitarnya yang menertawainya.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/andryaz28/

“mo ngakakkkk,,,tpi juga kasian ke adexnya 🤣🤭🤭🤭,” tulis akun @penikmat_sepi83.

Selain itu, beberapa warganet yang merasa kasihan melihat bocah dalam video pun menuliskan beberapa komentar berupa saran untuk melepas gigitan sang lintah. Mulai dari air tembakau, air liur, hingga garam.

Harusnya pake garem dek, tp jauh dr rumah ya,” kata akun @arnysuwimbo.

Kasih tembakao rokok lasung lepas,” ujar akun @alune_19.

Lain kali kalau digigit lintah kasih air liur atau air ludah kita ditangan baru dipegang lintah nya.. Klau air tembakau untuk membunuh lintah nya.. 🙏,” komentar akun @am.ri9716.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network