Ular Dalam Gua Diseret Warga Lalu Muntahkan 3 Anak Anjing yang Sudah Ditelannya

"Unggahan ini telah disaksikan lebih dari 995 ribu warganet. Beberapa dari mereka menyayangkan mengapa anak anjing yang ada di perut ular piton itu harus dimuntahkan."

Sebagai ular yang menduduki tahta sebagai predator tertinggi, seekor piton selalu tampak mengerikan baik bagi manusia, ataupun bagi hewan-hewan yang biasanya menjadi mangsanya. Ular yang sering disebut-sebut sebagai ular terbesar di dunia setelah anaconda, tentu wajar ia mampu bertumbuh hingga panjang 7-10 meter. Mengingat ukuran tubuhnya yang super besar itu, seekor piton biasanya tidak dapat bergerak dengan gesit.

Piton merupakan jenis ular yang tidak mengejar mangsa, tetapi mereka akan menyergap dan menangkap mangsanya dengan gigi yang tajam dan melengkung ke belakang. Biasanya mereka akan melingkarkan tubuhnya pada tubuh hewan yang menjadi mangsa dengan tujuan untuk menghentikan pernapasannya, alih-alih menghancurkan tubuh mangsanya. Lalu setelah mangsanya melemah, barulah piton membuka rahangnya yang lentur untuk menelan mangsanya bulat-bulat.
TamanPendidikan.com

https://www.youtube.com/watch?v=OglPu6iwksw

Mungkin hal itulah yang ular piton lakukan terhadap tiga ekor anak anjing yang malang pada video unggahan channel youtube @worldwideam. Melalui video itu, warganet dapat menyaksikan momen ditemukannya seekor piton besar di dalam sebuah gua di Saraburi Thailand oleh warga lokal. Mereka curiga dengan ukuran perut ular yang membesar. Hingga akhirnya mereka memanggil petugas dan tim penyelamat untuk mengevakuasi ular kekenyangan itu.
TamanPendidikan.com

https://www.youtube.com/watch?v=OglPu6iwksw

Warga merasa takut dengan ukuran tubuh ular piton yang besar. Aksi warga lokal yang tidak mengahkimi dengan memukul maupun membunuh ular itu sukses mendapatkan pujian dari warganet. "Mantaaap... Saya suka dengan warga ini... Mreka tak mnghakimi ular tersebuh malah mau mnyerahkan kepada dinas perlindungan hewan…" tulis akun @Sudi Gembel.
TamanPendidikan.com

https://www.youtube.com/watch?v=OglPu6iwksw

Setelah dilakukan evakuasi oleh petugas dan tim penyelamat, ular itu diletakkan di luar mulut gua. Oleh petugas ular itu disiram dengan air agar memuntahkan makanan yang ada di perutnya. Hal ini berhasil, terlihat ia menggeliat dan memuntahkan 3 ekor anak anjing yang telah tertutup lendir satu persatu. Petugas dan tim penyelamat berusaha menyelamatkan dengan menyemprotkan air ke tubuh ketiga anak anjing. Namun nahas tidak seekor anak anjing yang dapat selamat. Mereka semua mati karena sudah sempat masuk ke dalam perut ular piton.
TamanPendidikan.com

https://www.youtube.com/watch?v=OglPu6iwksw

Anak anjing tersebut merupakan hewan peliharaan warga sekitar goa. Tidak diketahui bagaimana ular piton itu dapat memangsa ketiga anak anjing itu. Namun menurut petugas dan tim penyelamat, ular piton itu tengah kelaparan dan sangat agresif, sehingga kemungkinan ketika ketiga anak anjing itu tengah bermain di sekitar gua dan bertemu dengan ular piton yang kelaparan hingga berujung  menjadi santapannya.
TamanPendidikan.com

https://www.youtube.com/watch?v=OglPu6iwksw

Unggahan ini telah disaksikan lebih dari 995 ribu warganet. Beberapa dari mereka menyayangkan mengapa anak anjing yang ada di perut ular piton itu harus dimuntahkan. Padahal anjing tersebut juga tidak dapat diselamatkan dan ular itu tengah kelaparan. Berikut ini komentar dari beberapa warganet. "Udah tanggung, kasihan dia cuma mau makan, pake dikeluarin lagi, dikeluarin juga sudah mati buat apa?" tulis akun @Alexander Setiawan.
TamanPendidikan.com

https://www.youtube.com/watch?v=OglPu6iwksw

"Udah di mkn udah mati knp di suruh muntah in, emang lpar apa ja di mangsa, heran nih ma orang," tulis akun @Reini Wijaya.  


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network