Warga Tangkap Ikan Pari Raksasa di Dekat Rumah Ini Viral

"Sekelompok masyarakat sibuk menarik ikan pari raksasa dari dalam sungai yang terjebak pukat nelayan."

Viral | 05 March 2023, 03:40
Warga Tangkap Ikan Pari Raksasa di Dekat Rumah Ini Viral

TamanPendidikan.com - Sekelompok masyarakat sibuk menarik ikan pari raksasa dari dalam sungai yang terjebak pukat nelayan. Temuan sosok ikan pari air tawar raksasa ini, diunggah oleh salah satu pemilik akun instagram @gofishingindonesia.

Warga berusaha untuk memindahkan ikan pari dari dalam air ke darat dengan posisi ditarik. Di tepian sungai mereka sudah mulai berkumpul untuk menarik ikan pari maupun menontonnya saja. Mereka bersusah payah sekuat tenaga untuk menarik ikan pari itu, bahkan sejumlah warga masuk ke dalam air untuk mempermudah proses pemindahan ikan pari.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/gofishingindonesia/

Setelah ikan diangkat oleh warga, mereka kembali berkerumun. Ikan ini dibentangkan oleh warga di halaman rumah dan menjadi bahan tontonan mereka. Ikan pari yang berwarna coklat, jika dilihat dari ukuran dalam video, memiliki berat ratusan kilogram.

Ikan pari sendiri memiliki bentuk tubuh yang gepeng dan melebar. Ia memiliki sepasang sirip dada yang melebar dan menyatu dengan sisi kanan dan kiri kepalanya. Sehingga tampak atas atau tampak bawahnya terlihat bundar atau oval. Ikan ini umumnya memiliki ekor yang berkembang memanjang seperti cemeti. Ada pada beberapa jenis ikan pari ekornya dilengkapi dengan duri penyengat yang mengandung racun.

Akibat duri yang mengandung racun ini, ikan pari tidak bisa dibudidayakan. Hal ini menyebabkan keberadaanya hampir punah atau langka. Eksploitasi yang dilakukan oleh warga dan laju perkembang biakan ikan pari secara alami yang rendah juga turut menyebabkan kelangkaannya.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/gofishingindonesia/

Selain itu, ikan pari bertipe poliandri atau satu berina untuk banyak jantan. Sehingga menyebabkan keturunanya hybrid yang secara otomatis tidak akan punya keturunan. Hal ini yang menyebabkan salah satu warganet menyarankan untuk melepaskan saja ikan yang ditangkap itu. Karena jika semakin sering ditangkap maka semakin terancam punah.

"Pari sebesar itu udah langka , harus nya di Lepas aja biar populasi pari jumbo makin banyak," tulis akun @sayyid.sofyan.

Selain komentar yang menyayangkan aksi warga, ada pula warganet yang pro terhadap apa yang dilakukan mereka. Beberapa dari warganet mengomentari bahwa keberadaan ikan pari yang tersesat hingga ke sekitar rumah warga merupakan rezeki warga. Mereka berhak untuk mengambil ikan tersebut untuk dikonsumsi bersama-sama.

"Para nelayan juga mungkin kebetulan dapat pari jumbo ini, dan mungkin uda gak keburu diselamatkan. semoga menjadi berkah bagi warga😇," tulis akun @andrewwaleleng.

"Biar kan nelayan itu bahagia dengan cara nya.. jangan menggurui dengan alasan melestarikan....." tulis akun @sagarmatha202012.

"Anggap aja bonus dari Tuhan atas kerja keras para nelayan tersebut," tulis akun @bimabs12.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network