Viral video di media sosial yang menunjukkan seorang ibu-ibu yang mendapati ular King Kobra di bawah kompor gas miliknya.
Sambil merekam, ibu-ibu tersebut mengatakan “ya Allah, astaghfirullah, ular sendok mak”. Sementara, King Kobra itu mencoba menyerang dengan menjulurkan lehernya ke arah emak-emak. Beruntung, tidak kena.
@sitimuthiah4 Ularnya berbahaya guys 😭😭#fyp #fypシ #ularcobra😱😱 #viral #fypdongggggggg #fyp #viralvideo #ular ♬ suara asli - sitimuthiah4
Sebenarnya, habitat alami ular King Kobra adalah hutan hujan, hutan bambu, hutan mangrove, dan daerah rawa-rawa. Mereka juga dapat ditemukan di daerah yang dekat dengan perairan seperti sungai atau danau.
Ular King Kobra adalah ular yang bersifat soliter dan memilih tempat-tempat yang sepi dan tersembunyi sebagai tempat berlindung. Mereka juga dapat ditemukan di sekitar permukiman manusia seperti ladang, kebun, dan pekarangan rumah yang berdekatan dengan hutan.
Tentu, jika King Kobra tinggal dekat dengan manusia, ini sangatlah berbahaya. Mengingat, jenis ular ini tidak bisa ditebak serangannya dan begitu mematikan.
Namun, meskipun ular King Kobra merupakan spesies yang cukup luas penyebarannya, mereka terancam oleh hilangnya habitat alami mereka akibat aktivitas manusia seperti penebangan hutan dan konversi lahan untuk pertanian dan permukiman.
Oleh karena itu, konservasi habitat alami ular King Kobra sangat penting untuk memastikan kelangsungan hidup mereka di masa depan.