Salut, Pemancing Ini Kembalikan Ikan Toman Setelah Tahu Anakannya Masih Kecil

"Salut buat bapak pemancing"

Aksi pemancing ini bikin salut karena mementingkan keberlangsungan anak ikan daripada memuaskan hasrat hobinya setelah sukses menaklukan Ikan Toman yang berukuran besar.

Video yang dibagikan oleh akun Instagram fishhunter.id ini memperlihatkan ada seorang pemancing yang memamerkan hasil buruannya. Namun ada hal unik yang tak terduga sebelumnya.

Hal tak terduga tersebut yakni setelah pemancing tersebut mendapatkan buruannya yakni Ikan Toman yang berukuran besar, ternyata ikan tersebut merupakan indukan. Apalagi anak-anak ikan Toman tersebut masih kecil dan memerlukan dampingan ibunya.

Terlihat segerombolan anak Ikan Toman tersebut menghampiri pemancing tersebut yang telah menangkap ibunya, seakan anak ikan Toman memohon kepada pemancing untuk melepaskan ibunya agar dapat merawatnya.

Pemancing baik hati tersebut menyadari jika tangkapannya merupakan ibu dari ikan Toman kecil sehingga melepaskan buruannya kembali ke alam bebas untuk merawat anak-anaknya.

Komentar Netizen

"Respect memang begitu seharusnya buat jaga kelestarian alam" tulis akun @f.yama0610.

"Kalo ikan kaya gitu dan udah gede dan lama dipelihara oleh manusia kalo dilepas di alam jangan deh mendingan, mendingan dikasih orang yang mampu dan bisa ngrawat, kalo dilepas di alam bisa ngganggu rantai makanan di alam situ atau ikan itu akan mati karena gak bisa cari makan sendiri atau bisa aja dipancing dan di makan oleh manusia lain" tambah akun @ikhsan_________2.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network