Meski tak dibekali akal dan budi layaknya manusia, nyatanya binatang juga memiliki hati nurani. Mereka peka terhadap bahaya yang mengancam di sekitar mereka.
Seperti dalam video yang diunggah oleh akun TikTok bernama Daffa Aditya ini, terlihat aksi seekor gajah yang berhasil menyelamatkan manusia yang terbawa arus di sebuah sungai. Kejadian tersebut bermula ketika gajah-gajah sedang berjalan di tepian sungai, kemudian dari arah berlawanan terlihat seorang pria yang hanyut terbawa arus sungai yang deras.
Kemudian seekor gajah tiba-tiba masuk ke dalam air dan berlari menyelamatkan pria tersebut menggunakan belalainya dan membawa pria tersebut ke tepi sungai. Akhirnya pria tersebut berhasil selamat.
Warganet yang melihat video tersebut merasa terharu dengan aksi yang dilakukan oleh seekor gajah itu. Banyak dari mereka yang akhirnya menyadari bahwa binatang pun juga memiliki hati nurani.
Oleh karena itu sebagai manusia kita juga harus mengasihi binatang dan jangan melukai apalagi membunuh mereka.
Video aksi gajah penyelamat itu menjadi viral dan ditonton hingga 15,7 juta kali dan disukai oleh 1 juta pengguna TikTok.
Embed Video Code :
@sikembarrere seekor gajah menyelamatkan manusia yang terbawa arus ##fypdongggggggg ##fyp
♬ bunyi asal - @aedyfb83