Secara umum, pernapasan dapat diartikan sebagai proses pengambilan oksigen (O2) dari udara bebas ketika menarik napas.
Jadi, Oksigen ini kemudian akan melalui saluran napas atau bronkus hingga ke dinding alveoli atau kantong udara.
Di dalam tubuh manusia ada terdapat tiga bagian pernapasan, antara lain pernapasan eksternal, yakni pertukaran oksigen dan karbon dioksida yang terjadi antara udara luar yang terdapat pada paru-paru dan darah yang berasal dari kapiler darah.
Kemudian ada pernapasan internal yang merupakan pertukaran oksigen yang dibawa dalam kapiler dengan karbon dioksida dari sel-sel tubuh.
Terakhir, ada Pernapasan seluler yaitu sebuah proses masuknya oksigen dari sel-sel tubuh ke dalam mitokondria guna menghasilkan energi.
Pernapasan akan berjalan dengan baik tentu ada bagian bagian pendukung dengan fungsinya masing-masing. Tak hanya itu, setiap manusia juga perlu menjaganya agar tubuh tetap sehat. Agar lebih mengerti, simak ulasan di bawah ini.
Bagian-bagian Sistem Pernapasan
Pernapasan akan menjadi sempurna apabila memiliki organ atau bagian sistem pernapasan yang lengkap. Berikut bagian-bagian serta penjelasannya:
1. Rongga hidung
Rongga hidung adalah bagian yang berfungsi untuk melanjutkan udara yang masuk kemudian mengarah ke tenggorokkan.
2. Faring
Faring adalah bagian yang berfungsi menyediakan saluran untuk udara yang masuk dan juga keluar.
3. Trakea
Trakea adalah bagian yang berfungsi membawa udara ke paru-paru.
4. Laring
Laring adalah bagian yang berfungsi sebagai tempat keluarnya masuk udara dan juga tempat menghasilkan suara.
5. Bronkus
Bronkus adalah bagian yang berfungsi menyediakan jalan untuk udara yang ingin masuk dan keluar dari dan menuju paru-paru.
6. Paru-paru
Paru-paru adalah bagian yang menjadi tempat pertukaran oksigen dan karbon dioksida.
Fungsi Sistem Pernapasan
Pernapasan memiliki peran penting pada manusia. Berikut adalah beberapa fungsi pernapasan yang perlu dipahami, antara lain adalah:
1. Pertukaran Gas antara Paru-paru dan Aliran Darah
2. Pertukaran gas antara aliran darah dan jaringan di dalam tubuh
3. Menghirup dan menghembuskan udara atau bernapas
4. Mencium bau
5. Menciptakan Suara
Cara Menjaga Organ Pernapasan
Sehat adalah sebuah hal yang diidam-idamkan oleh semua orang. Maka dari itu semua orang perlu menjaga kesehatan, salah satunya dengan menjaga kesehatan organ pernapasan, karena pernapasan adalah bagian yang sangat penting dalam tubuh manusia. Berikut adalah cara memelihara organ pernapasan pada tubuh manusia, yaitu:
1. Berolahraga secara teratur
Menciptakan paru-paru yang sehat dengan olahraga akan membantu dalam melawan penuaan dan penyakit yang akan muncul.
Saat anda berolahraga biasanya akan bernapas sebanyak 15 kali per menit menjadi 40 sampai 60 kali per menit nya. Nah, itulah pentingnya untuk melakukan olahraga rutin.
2. Hindari merokok
Merokok akan mendatangkan berbagai penyakit. Lebih dari itu, bagi mereka yang perokok pasif pun juga dapat merasakan dampak buruk yang sama. Jadi lebih baik hindari dan juga menghindari dari orang yang merokok.
3. Hindari polusi
Anda dapat menghindari polusi dengan menggunakan masker. Selain itu, anda juga dapat menghindari paparan asap rokok yang juga bisa membahayakan tubuh.