Bule Ini Pamerkan Pecut Indonesia

"Seorang bule memamerkan pecut sebagai warisan budaya bangsa Indonesia di media sosialnya"

Seorang bule memamerkan pecut sebagai warisan budaya bangsa Indonesia di media sosialnya. Bule ini juga nampak lihai memperagakan cara sabetkan pecut.

Video bule pamerkan pecut Indonesia ini diunggah oleh akun instagram @newbejhobudoyo. Beberapa kali sang bule pun menegaskan bahwa pecut tersebut merupakan warisan budaya asli Indonesia.
 
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/newbejhobudoyo32/


Selain itu, sang bule juga menunjukkan aksinya dalam menggunakan pecut tersebut. Pecut yang diperkirakan memiliki panjang 4-5 meter itu pun ia disabetkan. Terdengar suara yang cukup keras saat pecut disabetkan.

Pecut merupakan alat pukul yang biasanya lentur untuk mengendalikan hewan ternak seperti Kerbau, Sapi, dan Kuda. Selain itu pecut juga sering digunakan sebagai alat senjata ketika dalam suatu perkelahian untuk merebut senjata lawan dan menjerat anggota badan musuh.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/newbejhobudoyo32/

Warganet yang menyaksikan video singkat itu pun merasa sangat terkejut dan bangga ketika ada seorang bule yang memperkenalkan budaya Indonesia.

Melihat aksinya yangs angat lihai memainkan pecut, beberapa warganet pun langsung berbondong-bondong memberikan berbagai reaksi dan tanggapannya di kolom komentar tersebut.

"sedangkan sebagian besar warga indonesia sendiri ga mencintai budayanya" tulis kun @denycandraa_.

"Dicintai boleh asal jangan direbut budaya Indonesia" balas akun @nutrisari_040.

"dulu jaman anak-ana buat dari batang pisang" ujar akun @1981nemos.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network