Mukbang adalah istilah yang berasal dari Korea Selatan. Kata mukbang berasal dari kata Muk-ja berarti makan, dan bang-song berarti siaran. Biasanya, mukbang menampilkan seseorang yang sedang makan dalam jumlah banyak atau porsi jumbo.
Perkembangan terkini, mukbang juga sering kali dilakukan dengan menu makanan ekstrem. Dalam video yang diunggah oleh akun instagram @76dmb76 misalnya, terlihat seorang wanita cantik mukbang ulat dengan sangat lahap.
Ratusan ulat yang ada dalam piring habis disantap wanita itu hanya dalam beberapa menit. Sang wanita berambut panjang itu pun membolak-balikan ulat yang masih menggeliat dalam piring dan langsung memakannya menggunakan sendok.
Terlihat ekspresi sang wanita justru sangat menikmati setiap suapan ulat tersebut. Bahkan sang wanita terlihat seperti sedang menikmati mie goreng.
Di akhir video, disematkan video seorang pria yang tengah memegang kucing merasa terkejut. Bahkan ekspresi sang pria dan kucing pun sangat kompak, sama-sama bingung dan bengong.
Video yang berdurasi kurang dari 10 detik itu pun berhasil mengundang perhatian warganet yang menyaksikannya. Tak sedikit warganet yang merasa muak dan jijik melihat ratusan ulat dimakan hidup-hidup.
"sangat mengganggu," tulis akun @kshiday.
"Saya TIDAK perlu melihat itu omg," balas akun @thesunflowerkam.