Mengumpulkan foto-foto estetik kini sudah menjadi hal yang wajib bagi wisatawan. Mereka tak hanya menikmati pemandangan di sebuah lokasi wisata namun juga mengabadikan setiap moment dengan berbagai karya foto.
Foto-foto ini biasanya akan menjadi sebuah portofolio karya untuk dipajang di media sosial. Akan tetapi sebagian orang hanya disimpan untuk konsumsi pribadinya saja.
Bukan rahasia umum lagi, jika Indonesia memiliki Bali sebagai destinasi wisata favorit baik wisatawan lokal maupun mancanegara. Bali sendiri memiliki tradisi yang masih begitu lekat, daya tarik yang membuat banyak wisatawan mengunjunginya. Selain itu banyak pula spot foto atau tempat yang estetik untuk wisatawan berfoto. Spot-spot ini biasanya disebut oleh warganet sebagai spot yang instagramable.
Seperti salah satu spot di Bali yang ada pada video instagram unggahan @kegoblogan.kekinian. Pada video tersebut terlihat sebuah lokasi destinasi wisata yang ada di Bali. Tidak terlihat ada hal aneh di awal video, tempat wisata alam nan indah khas bali tersorot di dalamnya. Begitu asri dan keren yang dapat dijadikan salah satu spot yang estetik untuk berfoto.
Dalam video terlihat beberapa kursi yang terbuat dari kayu di samping kolam renang berbentuk persegi panjang yang tidak terlalu besar. Keestetikan lokasi bertambah dengan adanya pohon kelapa yang ada di dekat kursi kayu tersebut.
Namun tiba-tiba kamera pada video tersebut berbalik arah merekam sudut lain dari lokasi tersebut. Terlihat pemandangan yang kontras dengan tempat wisata yang ada pada awal video. Di mana di awal video terlihat begitu keren dan estetik, namun realitanya di samping lokasi tersebut terdapat sungai mangrove yang tengah surut.
Mangrove yang tengah surut itu tampak sangat kontras dengan tempat wisata di sampingnya. Di mana banyak lumpur dan genangan air sehingga terlihat kumuh. Hal ini tentu saja membuat siapapun yang melihatnya ngakak. Seperti yang kita ketahui, terkadang foto tempat wisata yang beredar di sosial media tak seindahan realitanya.
Video ini tentunya menarik perhatian banyak warganet. Mereka menuliskan berbagai komentar pada kolom yang tersedia. Beberapa dari mereka menganggap hal yang wajar karena lokasi tersebut dapat mengalami pasang dan surut. Namun ada pula dari warganet yang merasa menjadi korban review sosial media. Berikut ini beberapa komentar dari warganet.
"Klo tempat wisata, di alam emg gabisa ditebak namanya juga alam, tiba2 hujan, panas, longsor, banjir, tsunami, apalagi kyk gini air surut pasang kan gatau, jadi yg salah ya kita kenapa dateng di waktu yg tidak tepat......" tulis akun @mayang.sukapegeant.
"Yg jeleknya jangan dilihatin😂," tulis akun @filiaa28.
"saya korban review ig yah," tulis akun @.
"Namanya juga laut pasti airnya pasang surut di kiranya Bendali kali ya 😂😂😂," tulis akun @tjhoudy_aagswibo.