Seorang pria membeli cuilan tembok yang dijual secara online. Cuilan tembok itu berasal dari Gerbang Brandenburg atau Brandenburger Tor yang merupakan bekas gerbang kota dan salah satu simbol utama Berlin, Jerman.
Dulunya gerbang tersebut memisahkan antara Jerman barat dan Timur. Tembok ini dibangun oleh Jerman Timur atau Republik Demokratik Jerman pada 13 Agustus 1961.
Jerman Timur menyebut Tembok Berlin sebagai Benteng Perlindungan Anti-Fasis. Tujuan dibangunnya tembok berlin untuk menghalau orang-orang fasis di Jerman Barat agar tidak merongrong negaranya yang berpaham sosialis.
Video pria yang beli cuilan tembok berlin ini diunggah oleh akun tiktok @manusiakribo. Rekaman video tersebut memperlihatkan seorang pria membagikan kisahnya saat membeli barang barang random yang pernah dibelinya
"Barang ter random apa yang pernah lu beli ... stick video ini kalau ada yang lebih random lagi," ucap pria itu dalam videonya.
Pria berambut gimbal tersebut memperlihatkan barang cuilan tembok berlin yang dibelinya secara online. Cuilan tembok itu masih tersegel dan mempunyai nomor seri juga.
""duit habis cuma beli tembok," tulis keterangan video.
Ia juga membagikan website market place yang menjual serpihan tembok berlin Brandenburger Tor yang dibelinya secara online. Video tersebut kini pun ramai mendapatkan beragam komentar dari warganet.
"ya ga random random amat bang, kan ada nilai sejarahnya...," ujar akun @calya.
"Lu kumpulin seri 1-akhir bang, bikin tembok berlin pindah dirumah lu wkwk," jawab akun @Gaje14.
"bayangin jutaan orang gabut kaya lu beli tembok itu,terus kumpulin tembok yang dibeli,abis itu nyusun bareng tembok Berlin lagi," ungkap akun @Papi J.
"tembok Cina ada yang jual gak ya 🤔," ucap akun @ inisial_S.
@manusiakribo duit habis cuma beli tembok #fypkek #fypdongggggggg ♬ original sound - Manusiakribo