Cara menggunakan Google Docs untuk Kuesioner bisa kamu ketahui dengan membaca artikel ini hingga selesai.
Seiring berkembangnya teknologi yang semakin canggih. Google Docs hadir sebagai formulir online untuk berbagai keperluan. Memang biasanya, ini digunakan oleh mahasiswa yang tengah mengerjakan tugas akhir skripsi.
Google Docs sangat cocok digunakan untuk mengumpulkan pendapat sekelompok orang yang berjauhan dan sulit dikumpulkan, mengelola pendaftaran acara atau sekolah melalui halaman internet, mengumpulkan data-data, membuat kuis mendadak, dan masih banyak lagi.
Dengan tahu cara menggunakan Google Docs untuk kuesioner, Anda bisa menghemat kertas dan budget dalam melakukan penelitian. Terlebih, aplikasi ini juga sangat ramah lingkungan.
Sudah penasaran bagaimana cara menggunakan Google Docs untuk kuesioner. Berikut mimin bagikan langkah-langkahnya.
Cara Menggunakan Google Docs untuk Kuesioner
Sebelum membuat kuesioner, pengguna perlu mengakses situs dengan alamat https://docs.google.com/forms/. Ketik URL tersebut dan tekan tombol enter di keyboard masing-masing.
1. Setelah kamu punya akun Google Docs. Pastikan, kamu sudah login dan masuk ke www.drive.google.com
2. Klik menu ‘Create’ di sebelah kiri halaman.
3. Kemudian, akan muncul berbagai opsi menu. Kamu pilih saja ‘Form’.
4. Lalu, Anda bakal dialihkan ke tab baru, di mana Anda dapat membuat kuesioner.
5. Masukkan nama forum dan deskripsinya sesuai yang Anda ingin buat.
6. Setelah itu, Anda bisa membuat pertanyaan kuesioner pertama di kolom ‘Question’ dan jenis jawaban seperti teks, pilihan ganda, dll di kolom bawahnya. Lalu, tekan ‘Done’.
7. Untuk menambahkan pertanyaan lainnya, Anda bisa klik ‘Add Item’ lalu lakukan langkah seperti yang telah diberitahu tadi.
8. Selesai. Agar orang lain bisa mengisi formulir atau kuesioner yang telah kamu buat tadi. Kalian harus membagikan link berwarna biru yang ada di bawah layar PC/laptop Anda.
Bagaimana Cara Melihat Tanggapan dari Responden?
Untuk melihat jawaban dari responden, Anda bisa menuju ke tombol responses atau tanggapan yang terletak di samping fitur pembuat pertanyaan tadi.
Selain itu pembuat Google Docs untuk kuesioner ini dapat mengunduh hasil tanggapan melalui tampilan Spreadsheet.
Demikianlah tutorial bagaimana cara menggunakan Google Docs untuk kuesioner. Semoga artikel ini bisa membantu kamu yang sedang melakukan penelitian. Thank You!