Lomba Panjat Bambu Ini Viral, Batang yang Dinaiki Patah Timpa Peserta dan Penonton

"Saat bapak-bapak yang keempat mulai menaiki bambu, justru bambu tersebut patah. Alhasil hadiah yang berada di puncak pun ambruk ke tanah."

Perayaan hari kemerdekaan RI atau biasa disebut sebagai Agustusan merupakan salah satu momen yang sering diisi dengan berbagai kegiatan perlombaan. Salah satunya adalah lomba panjat pinang. Namun, karena masyarakat Indonesia sangatlah kreatif, maka pohon pinang diganti dengan pohon bambu, sehingga perlombaan panjat pinang berubah penyebutan menjadi menjadi panjat bambu.

Sebuah video unggahan @bang.tawa yang menggambarkan kegiatan panjat bambu beberapa waktu lalu berhasil viral di media sosial. Hal ini lantaran bambu yang menjadi wahana perlombaan patah.

Setelah diamati lebih lanjut, dalam video terlihat tiga orang bapak-bapak sedang bergelayut pada sebuah bambu yang di puncaknya terdapat banyak hadiah lomba. Lalu, seorang bapak-bapak hendak menaiki bambu tersebut untuk mengambil hadiah dengan bantuan ketiga bapak-bapak sebelumnya. Namun nahas, saat bapak-bapak yang keempat mulai menaiki bambu, justru bambu tersebut patah. Alhasil hadiah yang berada di puncak pun ambruk ke tanah.TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/ChcC9GxFC0z/

Video yang telah disaksikan lebih dari 120 ribu kali itu pun menuai beragam komentar dari warganet Instagram. Warganet tampaknya terbagi menjadi dua kubu, yakni kubu yang mengomentari ambruknya bambu tersebut merupakan keuntungan karena hadiah dapat langsung diambil tanpa bersusah-susah mengambil di puncak, serta kubu lain yang justru merasa ambruknya bambu tersebut merupakan malapetaka yang dapat membahayakan para peserta lomba.

"Ambil hikmahnya, langsung menang itu," komentar akun @dendy_tamaa77.

"Tinggal ambil aja itu hadiahnya," tutur akun @aguskuswandi_gbikk.

"Bahaya bener itu, kena kulit langsung sobek pasti. Panjat pinang mah naik aja jangan miring, pake bambu soalnya. Kalau pake pohon pinang aman nggak mungkin patah,"
komentar akun @sayajohanprasetyo.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/ChcC9GxFC0z/

"Sangat bahaya. Bisa nancap ke orang itu patahannya," komentar akun @robby.f11.

Beberapa warganet tampaknya malah salah fokus dengan bapak-bapak berbaju garis-garis karena langsung nyebur ke sungai setelah bambu ambruk.

"Salfok sama bapak-bapak yang langsung lari nyebur," komentar akun @saviraegss.

"Si bapak langsung nyebur, untuk nyelametin hadiahnya," ujar akun @mukti_2501.

Tak hanya itu, beberapa warganet pun turut memberikan komentar yang nyeleneh.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/ChcC9GxFC0z/

"Beban hidupnya sudah terlalu berat itu," komentar akun @reihan1982.

"Bambu be like: Saya sudah berusaha semaksimal mungkin," kata akun @hanffff35_.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network