Segerombolan ikan sidat berukuran besar didapati menghuni sendang kecil berair jernih. Sidat-sidat ini bergerak di bagian perairan yang dangkal.
Sidat merupakan salah satu jenis ikan penghuni rawa rawa atau perairan tawar, bahkan di perairan laut . Bentuk ikan ini seperti belut namun mempunyai sirip dan ekor layaknya seperti ikan.
Ukuran ikan sidat bisa sangat besar melibihi ukuran belut pada umumnya.Warna kulit ikan ini biasanya berwana coklat berbintik hitam, dan terkadang juuga berwarna hitam polos.
Video sidat yang menghuni sendang kecil berair jernih dapat dilihat di laman Facebook akun @Ranup Seulanga Fishing. Dalam video, mulanya nampak seekor sidat berukuran besar yang hendak berpindah lokasi. Sidat ini lalu menyeberangi celah-celah bebatuan.
Sampai di lokasi yang dituju, sidat ini lalu menenggelamkan diri ke dalam air. Ternyata, di lokasi tersebut terdapat sidat yang lain.
Uniknya, sidat yang lain tersebut lalu bergerak cepat menuju ke lokasi hunian sidat sebelumnya. Sekelompok sidat ini nampaknya saling bertukar hunian.
Video tersebut banyak ditonton oleh banyak warganet dan disukai oleh 4 ribu akun lebih.
"Ikan itu emang kya jinak tpi kku udah tau gk ada yg berani ngambil itu kn di hutan adanya daerah klu gk salah di sebut ikan nyi roro kidul itu kku ada yg ngambil nyawa taruhan nya," ujar akun @ Bulan Sabit.
"Ikan sogili masih banyak di sungai sungai di Sulawesi," jawab akun @ Bambang Garenk
"Klo dsini namanya massapi, dulu banyak di sungai. Tapi setelah ada yang namanya racun indodan/akodan, sidatnya sudah punah dan ikan ikannya tinggal yg kecil" Aja. 😥 Dulu klo mancing, bisa dapat lele, gabus, sidat, udang, kepiting dll. Skrng yg ad cuma nila," cerita @Zyel.