Hingga kini musibah jatuhnya pesawat Sriwijaya SJ182 di Kepulauan Seribu masih menjadi pembicaraan di dunia maya. Hampir semua warganet mendoakan dalam musibah ini.
Trending Topik di Twitter juga masih seputar musibah Sriwijaya Air ini. Hastag #SJY182 masih menjadi topik bahasan paling populer di Twitter.
Namun salah satu yang membetot perhatian warganet adalah cuitan akun @Li ZiXuan. Akun tersebut menautkan video ilustrasi dari ruang kemudi pesawat yang digambarkan sebagai SJ182. Akun @Li ZiXuan menyebut video tersebut viral di situs Weibo.
"Merinding bgt, nemuin gini pas buka trending weibo tentang #SJ182," tulis @Li ZiXuan sembari menautkan video ilustrasi penerbangan tersebut.
Video berdurasi 1 menit 26 detik pun membawa penonton seolah sebagai pilot di dalam penerbangan pesawat nahas itu. Video menampilkan gambar saat pesawat mulai lepas landas lalu agak menikung ke kanan dan semakin tinggi mengudara. Pemandangan kemudian terlihat semakin tinggi ketika sampai di wilayah lautan, tiba-tiba pesawat seperti jatuh menukik. Video terakir menggambarkan titik koordinat lokasi.
Warganet yang melihat video ilustrasi pun merinding menyaksikan video tersebut. Ada juga yang bertanya video ilustrasi atau aplikasi flight radar.
"Yaallah liat ilustrasinya berasa merinding bgt kaya mo jatoh beneran (emoticon menangis)," tulis candycrush di akun @liliknurends.
"Mereka bikin semacam ilustrasi jatohnya pake g-earth, disesuaiin sama waktu jatohnya," tulis akun
@ga2lnikah
"Setauku di apl flight radar emang ada mode itu mbak. Kayak cctv didepan pesawatnya gitu. Soalnya waktu itu pernah coba juga...cmiiw.," tulis akun @anheryan.