Pernahkan anda melihat ikan air tawar terbesar selama hidup? Mungkin ada yang mengaku pernah melihatnya. Ya, ikan raksasa yang hidup di air tawar ternyata benar adanya. Baru-baru ini warganet dihebohkan dengan penemuan ikan pari air tawar yang diklaim terbesar di dunia. Ikan tersebut ditemukan di sungai di Kamboja.
Ikan pari (rays) atau sering juga dikenal dengan peh termasuk dalam ikan yang bertulang rawan memiliki keragaman sangat banyak di mana golongan pari dapat dijumpai dalam 13 Famili dan 560 jenis. Berita tentang ikan pari air tawar di Kamboja yang diklaim terbesar di dunia tersebut dikutip dari akun Facebook VOA Indonesia.
Ikan pari seberat 300 kg dan sepanjang 3,9 meter ditangkap di sungai Mekong, Kamboja Utara, pada Selasa (14/6). Para peneliti mengklaim bahwa itu merupakan ikan air tawar terbesar di dunia.
"Rekor itu juga melampaui rekor ikan lele raksasa Mekong seberat 293 kg yang ditangkap di Thailand Utara pada 2005," kata Zeb Hogan, ahli biologi ikan dari University of Nevada.
Ikan pari itu kemudian dilepaskan kembali ke sungai Mekong pada hari yang sama saat ditemukan setelah dipasangkan alat pelacak untuk memantau lokasi dan perilaku ikan pari raksasa itu.
"Ikan pari air tawar raksasa, mereka belum dipelajari dengan baik, kita hampir tidak tahu apa-apa tentang mereka, jadi ini adalah kesempatan nyata untuk belajar lebih banyak tentang salah satu ikan air tawar terbesar di dunia," tambah Hogan.
Video yang kini telah disukai 3 ribuan lebih tersebut pun mendapatkan beragam respons dari warganet. Sebagian warganet mengungkapkan kalau di Indonesia pasti menjadi santapan bukan dilepaskan kembali.
"Kalau di indonesia. .biasanya dijual lalu dimakan 😁," ujar akun @ Slalu Adha Dyaa.
"Waaah baik sekali kalian, aku tadinya sedih pasti ikan ini jadi santapan, ternyata hanya dimeterin dan dilepasin tidak lupa mengucapkan bye2😀," ungkap akun @ Bulung Bertik.
"Baru tau ikan pari bs hdup di air tawar," ucap akun @ Aglo Dya.
"Memang di Sungai Mekong di Cambodia banyak jenis ikan tawar besar" saya lama tinggal di Phnom Penh Cambodia tempat tinggal dekat dgn sungai," ungkap akun @ Tobelohoko.
"Di sungai batang hari jga ada sebesar itu daerah sumsel...," ujar akun @ Daniel Adriel Hidayat.
"Terbesar di dunia? Coba dtang ke daerah sungsang banyuasin sumatera selatan ada yang lebih besar dari itu," ujar akun @ Iqball Alfrz.
"Orang Mekong malah lebih memilih ikan dilepas sbg bahan penelitian 👍👍 kalo di Indonesia sdh jadi ikan asap 😁," ucap akun @ Anies Handari.