Bak liga champions, dua kesebelasan pertandingan sepakbola antar kampung (tarkam) ini dibuka dengan lagu anthem. Dua tim muncul memasuki gerbang bertuliskan IPPGAR CUP.
Bola sepak diletakkan di atas pustek. Wasit yang memimpin barisan tim mengambil bola sepak tersebut menuju lapangan pertandingan.
Video opening ceremony tarkam bak liga champions ini diunggah oleh akun @bang.tawa di Instagram. Di tayangan itu, nampak satu tim memakai jersey kuning biru yakni Aprak FC. Sedang kesebelasan lawan, memakai jersey ungu yakni Angkasa FC.
"Seru nih pertandingannya," tersemat tulisan di video.
Diawali situasi yang megah, kenyataan di lapangan berkata lain. Lapangan tempat dua kesebelasan ini bertanding bisa dikata tak layak. Bukannya hijau dengan rumput, lapangan tempat mereka bermain adalah tanah berlumpur.
"JERSEYNYA JADI SAMA, COKLAT SEMUA," tulis @bang.tawa di narasi unggahannya.
Dalam rekaman pertandingan, nampak kondisi lapangan yang berlumpur menyulitkan permainan. Bola yang tak leluasa bergerak, memancing pemain jadi emosi.
Video opening ceremony tarkam bak liga champions, tapi lapangannya bikin ngakak ini viral dan telah ditonton sebanyak 71 ribu kali. Warganet pun menuliskan komentar-komentar kocak.
"Ini main bola apa mau bajak sawah😂😂," komentar @tyongi22.
"Selse pertandingan langsung tanam padi," tulis @riyan_antrian.
"Dana habis buat bikin opening doang," kata @alfi.an1210.