Kisah Pilu, 12 Tahun Lumpuh Anggi Ingin Tetap Sekolah dan Wujudkan Mimpi

"Seorang anak, Anggi namanya, alami lumpuh. Sehari-hari, ia beraktifitas dengan menggunakan sepeda rakitan."

Seorang anak, Anggi namanya, alami lumpuh. Sehari-hari, ia beraktifitas dengan menggunakan sepeda rakitan.

Kisah haru Anggi ini diunggah oleh akun instagram @ rumahyatim. Bocah berusia dua belas tahun ini alami putus sekolah karena masalah biaya.

"SEDIH BANGET” tulis @rumahyatim.

Dulu saat masih bersekolah, Anggi pernah jadi korban perundungan dan dijauhi oleh teman-temannya. Hal ini juga membuat Anggi tak ingin sekolah.

"Kak, kenapa kenapa Anggi gak bisa berjalan?, curhatnya pada @rumahyatim.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CdrwFd7Phd-/

Anggi selalu membayangkan, ia dapat bermain tanpa gunakan
sepeda rakitan. Anggi juga memendam cita-cita, ia ingin kelak menjadi seorang guru.

Dalam keterbatasannya, Anggi saat ini berjualan  pernak pernik mengaji. Ia menabung uang tersebut dan sebagian ia gunakan untuk uang jajan agar tak membebani orang tuanya.

Video tersebut sangat mengharukan warganet, terlihat dengan tulisan komentar- komentar berikut.

"Anggi semangat yaa, Inshaallah kamu jadi anak kuat hebat dan sukses dimasa mendatang. ❤️," ucap akun @ dede_khoirunisah99.

"Hai dek, aku ga kenal kamu. Tapi aku yakin kelak kamu akan sukses dunia dan akhirat. Aku doain kamu selalu diberi kebahagiaan dan kekuatan ya aamiin.," ujar akun @ aryanidhesi.

"Ya Allah semoga kelak adek ini menjadi anak yg sholeha dan anak yg sukses di dunia dan akhirat.. aamiin," ucap @zoembpt.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network