Mudik saat ini mungkin menjadi moment yang dinantikan semua orang demi bertemu kelurga besar di kampung. Biasanya orang ramai-ramai berkunjung ke kampung halaman di saat libur lebaran hari raya idul fitri. Moment ini bisa dimanfaatkan orang orang untuk bertemu keluarganya tercinta.
Ketika di kampung halaman nanti bisa merasakan udara yang sejuk, jauh dari keramaian berbeda halnya di perkotaan. Sebagian kampung mungkin ada yang belum terjamah oleh jaringan internet, jika pun ada kemungkinan juga signalnya tidak terlalu kuat.
Hal ini karena internet saat ini mungkin menjadi kebutuhan wajib sehari hari bagi semua orang. Tanpa internet kita tidak bisa melakukan pekerjaan via online, berkomunikasi via whatsapp, membuka youtube, instagram, tiktok maupun media platform lainnya, bahkan tidak bisa bermain game online.
Seperti yang terjadi dalam sebuah vido yang diunggah oleh akun tiktok @ asnizainal90 yang viral ini. Video tersebut memperlihatkan bocah yang nangis kejer. Bocah tersebut rupanya tak mau diajak mudik dengan alasan karena di kampung tak ada jaringan.
Kemungkinan bocah tersebut sudah kecanduan game online yang membutuhkan jaringan internet. "Jaringan adalah segalanya," tulisnya.
Pada video itu, sang bocah terlihat menangis sejadi-jadinya di luar mobil. Dia tidak mau ikut rombongan keluarga yang sudah menunggu di dalam mobil.
Karena menolak ikut dan terus menangis, maka bocah itu dibopong menuju ke mobil. Namun tangisnya semakin menjadi dan tangannya memegangi pintu mobil menolak masuk. "Enggak ada jaringan, enggak ada jaringan," teriaknya berulang kali, sambil menangis.
Aksi bocah itupun menjadi tontonan banyak orang. Sejumlah orang di video itu bahkan terdengar tertawa, merasa heran bercampur lucu dengan penyebab tangis anak tersebut.
Video tersebut pun kini viral di media sosial, hingga kini video tersebut telah disukai ratusan ribu lebih warganet. Banyak warganet heran melihat bocah yang menangis gara-gara takut tidak mendapat jaringan internet.
"Miris zaman sekarang dihantui oleh gadget, zaman kecil kita kalo kerumah nenek senang minta ampun," ujar akun @ afrizan.
"Sudah tidak bisa di selamat kan dia kecanduan game sih," tulis akun @ Dhens🍁.
"Jaman dulu beda jauh sama jaman skrg 🥺🥺 dulu seneng banget mau mudik ke rumah nenek dikampung ! Sampe gk bs tdr saking antusias nya," ungkap akun @ Dian Rose.
"Hahaha aku bangett ,,alasan aku ga mau mudik krna di kmpung sepi dan ga ada jaringan. Jam 8 mlm orang" udah pada molor semua," jawab akun @ kiki20.
"Ga bisa main epep dikampung😂," tulis akun @ Sabir Cuy.
"Sama kaya anak saya , ga mau ke rumah nene nya karna disana gak ada wifi😂," jawab akun @ Tita Sagitha.
"Aduhh dek masa kecil kami jangan kan jaringan hp pun nga ada," tulis akun @ K I N G E M YU🏆.
@asnizainal90 Jaringan adalah segalanya #bismillahfyp #fyp #xyzbca #foryou #NgabuburitGaya #CaptureRamadanSpark ♬ DJ Rahmat Fauzi Syg Sekali - KomzZz