Toilet umum biasanya terdiri dari beberapa toilet sekaligus di suatu tempat. Akan tetapi bagaimana jika toilet dengan konsep seperti ini?
Dilansir dari Instagram.com, akun @bang.tawa mengupload sebuah video yang memperlihatkan sebuah toilet umum dengan desain yang tidak biasa. Dalam video terlihat dari pintu toilet yang hanya setengah dari tinggi total pintu. Sontak saja pemandangan ini membuat warganet geleng-geleng.
Bukan tanpa alasan, jika saat ada seseorang sedang buang air besar dan ada seseorang yang masuk ke dalam toilet umum, maka orang yang baru masuk akan langsung dapat melihat orang yang sedang menggunakan toilet tersebut.
Sontak saja video ini menarik perhatian warganet. Sampai saat ini video tersebut telah mencapai 63.110 tayangan dan 165 komentar. beberapa komentar yang masuk diantaranya
"Pas ada bocil lewat "iii berak, woi liat ada yg berak iii," ungkap @bang.tawa
"Biar lebih menonjolkan sikap sosial, bs sambil komunikasi sm yg nunggu antrian, mgkn bs tuker no WA jgš," ujar @tyanadina
"Mau boker aja ga tenang anjir š," tulis @erwan_kusnadi.