Cireng merupakan khas Jawa Barat yang berbentuk bulat atau gepeng, tapi pernah kah anda melihat cireng berbentuk buaya hingga naga?
Dilansir dari tiktok.com, akun @sukamakandannyamil mengupload sebuah video yang memperlihatkan seorang bapak bapak menjual cireng dengan bentuk yang unik. Yaitu berbentuk buaya dan memiliki ukuran besar.
Tidak hanya berbentuk buaya, cireng tersebut dapat dibentuk hewan lain bahkan seekor naga. Fakta menarik lainnya harganya sangat murah, hanya Rp1000 per tusukan cireng. Dalam video tersebut pembuat video mendoakan dagangan cireng unik tersebut laris manis.
Sontak saja video ini menjadi viral dimedia sosial. Sampai saat ini videoini telah mencapai 5 Juta tayangan, 448,5 Ribu Loves, 4.574 komentar dan 4.448 di bagikan.
"sesulit itu cari duit, semi menarik pembeli, bentukin buaya sebiji itu butuh waktu berapa menit. Harga Cuma seribu. Beli 20 bisa 30 menit," ungkap @juli_lion23
"Kreatif bapaknya, semoga rejekinya lancer ," ujar @nhskincare.
@sukamakandannyamil Smoga lariss ya bapaknyaa, hrganya murah cirengnya cuma seribuaan @kulinerjember @pesonajember @makananjember
♬ Andai aku jadi kaya - 🔃FOLLOW🔄