Penangkapan Buaya Raksasa di Kali Kecil Ini Bikin Heboh Warga

"Seorang pria yang mengenakan kaos warna merah terlihat memegang bagian ekornya, namun buaya tersebut nampak diam. Warga lain mencoba untuk mengikat buaya raksasa tersebut menggunakan tali."

Keberadaan buaya memang selalu menarik perhatian orang. Apalagi jika dijumpai di sekitar perumahan warga. Sudah banyak kasus penyerangan buaya terhadap warga. Oleh karena itu warga biasanya akan memburu buaya yang mengancam keselamatan mereka.

Sebuah video memperlihatkan warga yang sedang menangkap buaya berukuran sangat besar ini sempat viral. Dalam video tersebut nampak buaya berukuran 4 kali lipat tinggi orang dewasa ini sedang berdiam diri di sungai dangkal.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CQMtff1nOUx/

Seorang pria yang mengenakan kaos warna merah terlihat memegang bagian ekornya, namun buaya tersebut nampak diam. Warga lain mencoba untuk mengikat buaya raksasa tersebut menggunakan tali.

Tidak dijelaskan secara pasti apakah penangkapan buaya tersebut didasari atas banyaknya kasus penyerangan predator berdarah dingin di daerah tersebut atau atas dasar perburuan saja. Akan tetapi penangkapan buaya tersebut membuat heboh warga sekitar.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CQMtff1nOUx/

Video yang diunggah oleh @lucunikmat ini sudah ditonton sebanyak 579 ribu views dan mendapatkan beragam komentar dari pengguna Instagram.

"pegang daerah ekor buaya itu rawan banget, karna mereka bisa muter2.." tulis @carlos_asumampouw

"Panjang umur gak d gampar pake ekor," tulis @hendrasquidsart

"Ngapain di ikat di air yah?😢," tulis @mutiara_abdurrahmann

"Di jawa ini pada ngomong bhs jawa wkwkw," tulis @satriakido21
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CQMtff1nOUx/

Menurut warganet memegang daerah ekor buaya sangatlah berbahaya karena bagian ekor buaya kerap menjadi alat untuk menyerang dengan menyepaknya dengan kuat. Selain itu warganet juga menilai cara menangkap buaya yang masih berada di air sangatlah berisiko karena buaya dapat dengan leluasa melakukan gerakan yang mengancam.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network