Seorang pedagang bakso tusuk menjajakan dagangannya sembari menggendong anaknya di punggung. Ia berkeliling mendorong gerobak bakso sejauh 30 Km.
Kisah haru pedagang bakso keliling ini diunggah oleh akun @statusfakta di Instagram. Diterakan informasi, pedagang bakso ini berkeliling dari Kecamatan Kuwarasan ke arah Jombor, Kebumen untuk menjajakan bakso milik bosnya. Hampir setiap hari ibu berkaca mata itu menggendong anaknya sembari berjualan keliling 30 kilometer.
Mirisnya lagi, pendapatan yang diperolehnya dari berjualan tergolong minim. Setiap harinya ia menerima upah sekira Rp 9 ribu.
Di tayangan yang diunggah akun @statusfakta nampak ibu pedagang bakso ini berkeliling menjajakan bakso di pinggiran jalan. Di punggungnya, ia menggendong anaknya. Anak ini tertidur pulas.
Sampai saat ini video ini telah mencapai 1.071 like dan 38 komentar. Warganet banyak menyatakan haru melihat perjuangan pedagang bakso itu berpeluh keringat demi menghidupi keluarganya.
“Semoga laris terus bu dagangannya dan semoga sehat selalu bersama sikecil,,,gak kebayang betapa capeknya kalo malem belum lagi pekerjaan rumah yang harus di kerjakan, ibu kuat ibu tangguh tetap smangat bu😢” ujar @dwi_narti89
“Aku nangis ngeliat ini. Terimakasih orang baik, semoga Allah lancarkan rejekinya, dan buat ibunya semoga Allah kuatkan dan dilancarkan jg rejekinya aamiin," komentar @liesdyana_