Ketiban dunia runtuh dalam peribahasa nusantara punya kaitan makna dengan mendapat rezeki nomplok. Seseorang dikatakan ketiban dunia runtuh bilamana secara tiba-tiba memperoleh keberuntungan secara mendadak.
Seorang wanita, terekam di video, mengalami ketiban durian runtuh. Tapi bukan keberuntungan yang ia dapat, justru sebaliknya kejadian apes.
Rekaman video itu diunggah oleh akun @al.viral di Instagram. Di video nampak seorang wanita tengah mengetuk-ngetuk buah durian yang menggantung di pohon. Wanita itu nampak berdiri di atas rakit di pinggiran sungai.
Tiga buah durian yang menggantung di pohon tampak tumbuh dengan sehat. Durian tersebut berukuran besar dan cenderung berbentuk lonjong. Wanita tersebut nampak bahagia melihat tiga buah durian itu siap dipetik.
Tapi, nasib sial tak dapat diduga. Salah satu buah durian jatuh dari pohon. Buah durian itu jatuh persis menimpa kepala wanita tersebut.
Sontak saja, wanita tersebut kesakitan. Ia tampak memegangi kepalanya yang ketiban dunia runtuh. Wanita itu senyata-nyatanya ketiban durian yang kulitnya dipenuhi duri-duri tajam.
Video ketiiban durian runtuh itu, di akun @al.viral telah ditonton sebanyak 22 ribu kali lebih. Banyak warganet yang merasakan ikut ngilu membayangkan benar-benar mengalami ketiban durian runtuh.
"Min knpa gue nonton jdi ikut ngilu sampai ubun-ubun," komentar @meigi999946.
"q ampe teriyak di mobil kaget gila," tulis @ani.yati sembari sematkan emoticon tertawa.
"ikut nyilu ni lutut," komentar @didin.17_.