Beli Ikan Hias di Medsos, Pria Ini Kaget Saat Barangnya Sampai Seperti Ikan Asin

"Berharap membeli ikan untuk koleksi di akuariumnya, ia malah mendapatkan ikan mati. Bentuk ikan hias yang dipesan pun lebih menyerupai ikan asin."

Selama masa pandemi, aktivitas berbelanja secara online semakin meningkat. Online shop ini dinilai praktis dan tidak perlu repot-repot mencari barang keluar rumah. Banyaknya manfaat menggunakan online shop ini dibarengi dengan dampak negatifnya, seperti rawan penipuan. Banyak dijumpai kasus-kasus barang yang dibeli tidak sesuai dengan pesanan. Seperti hal nya kisah berikut ini

Seorang pria nampak merasa kesal setelah mengetahui barang yang ia beli tidak sesuai dengan harapannya. Kronologi kejadian bermula ketika pria tersebut membeli seekor ikan hias secara online.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CTRY5gQFFdf/

Setelah paketannya sampai, perlahan ia langsung membuka ikan hias pesanannya yang dibungkus kotak berukuran kecil. Setelah kotak paket tersebut terbuka pria tersebut mendapati ikan pesanannya terbungkus plastik tanpa setetes air.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CTRY5gQFFdf/

Tak menyangka dengan yang telah dialaminya, ia pun mencoba meletakaan ikan tersebut ke dalam akuarium berharap ada tanda-tanda kehidupan. Sayangnya ikan pesanannya telah tak bernyawa lagi.

Berharap membeli ikan untuk koleksi di akuariumnya, ia malah mendapatkan ikan mati. Bentuk ikan hias yang dipesan pun lebih menyerupai ikan asin.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CTRY5gQFFdf/

Video yang diunggah oleh @viralno.1 ini sudah ditonton sebanyak 73 ribu views dan dibanjiri beragam komentar dari pengguna Instagram. Warganet pun ikut geregetan melihat video tersebut karena sang penjual tega meletakkan ikan kedalam plastic yang tak berair sehingga membuat ikan tersebut mati.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CTRY5gQFFdf/

Beberapa warganet pun ada yang bergurau  bahwa pria tersebut mungkin tidak membaca deskripsi bahwa ikan tersebut dijual terpisah dengan airnya. Tidak sedikit ada yang mencurigai bahwa video tersebut merupakan settingan semata, karena bungkus paketannya yang tidak rapih seakan telah dibuka sebelumnya.

"Air dan ikan dijual terpisah," tulis @deni_sptr04

"Kok sedih ya lihatnya 😢"
tulis @sadlihamonangan

"Settingan itu..dr bungkus packingan dan ikan'a jg msh mati lemes..seharus'a ikan sudah mati kaku," tulis @fhillipdian


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network