Salat Tarawih Sambil Putar Game Higgs Domino Ini Viral di Medsos

"Banyak dari warganet yang menganggap kejadian ini tidak pantas dilakukan, karena ibadah bukanlah hal yang baik untuk dibuat bahan candaan."

Sebuah video yang diunggah oleh @undercover.id ramai menjadi perbincangan warganet. Hal tersebut karena dalam video singkat ini memperlihatkan seorang pemuda yang sedang menjalankan salat tarawih di sebuah masjid. Namun ternyata sang pemuda sambil memutar Game Higgs Domino sembari menjalankan salat.

Hingga kini identitas pemuda dan lokasi kejadian masih belum diketahui secara pasti. Akibat beredarnya video tersebut, pemuda ini banyak mendapatkan kecaman dari warganet.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CNqTOr3hzaz/

"Apapun alasannya dan bagaimanapun caranya ritual ibadah bukan untuk mainan atau lelucon semata," tulis @habibii_ms

"Kenapa apa2 di videoin. Bukannya bisa setelah sholat ditegur. Lah yg ngrekam kok gk sholat?" tulis @infolokermalang2020.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CNqTOr3hzaz/

"Semoga dapat petunjuk hingga sadar atas kesalahan dan kembali tunduk pada penciptaNya" tulis @rahmi_anmyda.

"takutnya dia di fitnah, bisa saja orang lain/temennya yg lagi videoin yg naro HP disitu mungkin, tp entahlah kelakuan orang2 jaman skrng makin lama bukannya maju malah makin primitive," tulis @tj_teguh

Banyak dari warganet yang menganggap kejadian ini tidak pantas dilakukan, karena ibadah bukanlah hal yang baik untuk dibuat bahan candaan. Namun tidak sedikit yang tidak sepenuhnya percaya dengan video yang hanya berdurasi 7 detik tersebut. Banyaknya video hoax yang tersebar dimedia sosial, membuat kita perlu ekstra dalam merespon berita yang kita peroleh.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CNqTOr3hzaz/

Hingga saat ini postingan tentang pemuda bermain game saat sholat tarawih ini sudah ditonton 171 ribu pengguna Instagram.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network