Tiba-Tiba Diberitahu Jadi Berangkat Haji, Bapak Ini Langsung Gratiskan Dagangannya

"Pria paruh baya menggratiskan dagangannya usai mendapat kabar berangkat haji"

Ibadah yang sangat diimpikan banyak umat muslim adalah haji. Untuk bisa menunaikan ibadah haji, setiap orang yang mendaftar harus sabar menunggu antrian. Bahkan hingga bertahun-tahun lamanya. Kesempatan mendapat kuota haji setiap tahunnya memang selalu ditunggu oleh semua orang yang telah mendaftarkan diri.

Bagi calon jemaah haji yang mendaftar secara reguler, perlu bersabar ekstra untuk menunggu giliran keberangkatan. Bahkan waktu tunggu bisa mencapai puluhan tahun. Namun ada kalanya, mereka yang beruntung karena mendapatkan kuota tambahan.

Jika waktunya tiba, calon jemaah haji pastinya akan sangat bahagia karena dapat segera menginjakkan kaki ke tanah suci. Seperti seorang pria paruh baya berikut ini yang terlihat pada unggahan video akun instagram @bontangkita.  Video memperlihatkan pria paruh baya menggratiskan dagangannya usai mendapat kabar berangkat haji viral di media sosial.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/bontangkita/

Menurut narasi video, bapak tersebut mendapatkan panggilan berangkat haji dan seketika membagikan semua dagangannya. Disebut banyak orang ingin membayar atas makanan yang mereka terima, tetapi bapak tersebut bersikeras menolak karena baginya ini menjadi sedekah agar ibadah haji nanti lancar.

β€œViral, video seorang Bapak pedagang ini menggratiskan dagangannya, usai mendadak mendapat kabar dirinya masuk dalam daftar kuota tambahan pemberangkatan Haji tahun ini...Nggak terasa udah mau musim Haji aja nih Cess. Selamat, semoga ibadahnya Mabrur Pak πŸ˜‡πŸ™.Lokasi bukan di Bontang,” tulis akun @bontangkita.

Bapak yang mengenakan peci serta kemeja abu itu pun langsung bersyukur dengan cara membagikan dagangannya yang berupa makanan kepada orang di sekitar tempatnya mangkal. Melihat aksi bapak tersebut, warganet pun ikut mengungkapkan rasa harunya. Seorang pria paruh baya yang belum diketahui identitasnya tersebut tampak begitu terharu saat mendengar dirinya masuk sebagai salah satu calon haji yang berangkat ke Tanah Suci untuk menunaikan rukun Islam yang kelima.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/bontangkita/

Dengan wajah penuh haru bahagia, pria tersebut mengeluarkan plastik dari dalam motornya, sambil mempersilahkan orang disekitarnya untuk mencicipi jualannya secara gratis. Setelah itu, tampak beberapa orang yang beramai-ramai mendatangi gerobak biru milik si bapak calon haji. Diketahui pemerintah telah menambah 8.000 kuota tambahan haji 2023. Komisi VIII DPR RI sendiri menyarankan kuota tersebut diprioritaskan untuk jemaah lansia. Dikabarkan bapak yang sudah berambut putih ini masuk sebagai jemaah kuota tambahan. Karena kabar baik tersebut, pria yang juga merupakan pedagang itu menyedekahkan seluruh dagangannya.

Video tersebut mendapat banyak respons positif dari warganet dan mendoakan bapak tersebut agar ibadah hajinya mabrur.

β€œMasyaAllah Tabarakalloh Keren Ikhlas yg sesungguhnya, jadi kebawa aura bahagianya & ikut terharu biru...sdh rezkinya pak semoga PP Berhajinya sukses & menyandang gelar Haji Mabrull, reziknya tambah luas, aamiin😍❀️,” tulis akun @rosenoe27.

β€œMudh2n Berkah dunia akhirat pak.. mudh2n dilncrkn smpe hr keberngkatan.. dslmatkn smp kpulangan.. sert jd hji yg berkah n mabrur..” tulis akun @maung_lenje_26.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network