Jelaskan Pengertian Gender, Pahami Indikator serta Perbedaannya dengan Jenis Kelamin

"Berikut ulasan tentang gender!"

Secara umum, kata gender adalah istilah yang digunakan untuk mendeskripsikan karakteristik laki-laki dan perempuan yang dibentuk oleh lingkungan masyarakat, penyebutan tersebut bersifat kultural.

Kata gender berasal dari Bahasa Inggris yang berarti jenis kelamin. Namun, dalam penyebutannya, kata gender memiliki maksud yang berbeda dengan jenis kelamin.

Karena dibentuk oleh sosial dan budaya setempat, maka gender tidak berlaku selamanya tergantung kepada waktu dan tempatnya.

Agar lebih mengerti apa yang dimaksud dengan gender dan apa saja hal yang perlu kita ketahui, maka simak penjelasan berikut ini.

Gender Menurut Para Ahli

Puspitawati

Gender ialah perbedaan antara laki-laki dan perempuan dalam peran, fungsi, dan perilaku yang dibentuk oleh tata nilai sosial, budaya ataupun adat istiadat.

Silvana

Gender ialah suatu konsep kultur, yang membuat perbedaan dalam hal peran, tingkah laku, dan karakteristik emosional antara laki-laki atau perempuan yang berkembang dalam masyarakat.

Simamora

Gender merupakan sifat yang melekat pada kaum laki-laki dan perempuan yang dibentuk oleh faktor-faktor sosial maupun budaya, sehingga lahir dengan beberapa anggapan tentang peran sosial serta budaya laki-laki atau perempuan.

Yanti Muhtar

Gender merupakan jenis kelamin sosial atau konotasi masyarakat untuk menentukan peran sosial yang berdasarkan jenis kelamin itu sendiri.

HT. Wilson

Gender adalah suatu dasar untuk menentukan perbedaan antara laki-laki dan perempuan pada kebudayaan serta kehidupan kolektif yang nantinya mereka menjadi laki-laki dan perempuan.

Indikator Kesetaraan Gender

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

Maksud dari kesetaraan gender adalah apapun jenis kelaminnya, berhak mendapatkan perlakuan yang sama dan adil dalam lingkungan masyarakat. Nah, berikut adalah indikatornya:

1. Partisipasi

Maksudnya adalah setiap orang dapat berpartisipasi atau ikut serta dalam proses pengambilan keputusan, tanpa memandang jenis kelaminnya.

2. Akses

Maksudnya adalah setiap orang memiliki kesempatan atau peluang yang sama dalam memperoleh dan menggunakan sumber daya tertentu, tanpa memandang jenis kelaminnya.

3. Manfaat

Maksudnya adalah setiap orang dapat menikmati manfaat atau kegunaan secara optimal, tanpa memandang jenis kelaminnya.

4. Kontrol

Maksudnya adalah setiap orang dapat berperan sebagai orang yang memiliki kekuasaan atau wewenang dalam mengambil keputusan.

Perbedaan Gender dan Jenis Kelamin

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

Simak perbedaan serta penjelasan antara gender dan jenis kelamin berikut ini:

Gender mengacu pada peran, perilaku, ekspresi, dan identitas seseorang yang dikontruksi secara sosial di masyarakat, baik terhadap laki-laki maupun perempuan.

Selain itu, gender juga mempengaruhi bagaimana seseorang memandang dirinya sendiri dan orang lain, bagaimana berinteraksi dan bertindak, serta mempengarhi distribusi kekuasaan dan sumber daya yang ada di masyarakat.

Sementara itu, jenis kelamin atau seks mengacu pada seperangkat atribut biologis yang ada pada manusia, yakni laki-laki dan perempuan (kodrati). Jenis kelamin berhubungan dengan karakter dasar fisik dan fisiologi manusia, seperti kromosom, tingkat dan fungsi hormon, dan anatomi organ reproduksi.

Pada umumnya, jenis kelamin dikategorikan sebagai perempuan dan laki-laki, di mana keduanya memiliki karakteristik organ reproduksi yang berbeda.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network