Jelaskan Pengertian Takdir Muallaq, Lengkap Dalil dan Contohnya

"Perhatikan penjelasannya di bawah ini!"

Pengertian takdir muallaq adalah ketentuan Allah SWT yang masih dapat berubah sesuai dengan usaha dan ikhtiar yang dilakukan oleh manusia.

Sesuai yang tertuang dalam Quran surat Ar Rad ayat 11, Allah SWT berfirman tentang sesuatu yang tidak dapat diubah hingga suatu kaum tersebut mau mengubahnya sendiri.

Takdir muallaq bisa diilustrasikankan dengan contoh sederhana seperti keberhasilan seorang anak yang meraih prestasi karena anak tersebut giat belajar setiap hari.

Pada dasarnya kemampuan setiap manusia adalah sama, tinggal bagaimana usaha tiap-tiap individu yang akan membuat mereka berbeda.

Mungkin, ketika anak tersebut bermalas-malasan dia tidak akan pernah berhasil meraih prestasi yang diinginkan, jadi dengan usaha maka apa yang diharapkan akan tercapai.

Jadi, pada intinya takdir muallaq adalah takdir Allah SWT yang masih bisa diubah oleh manusia selama manusia itu mau berusaha keras untuk melakukannya.

Dalil Tentang Takdir

Q.S. At-Talaq Ayat 3

Artinya:

"Dan barangsiapa bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan-Nya. Sungguh, Allah telah mengadakan ketentuan bagi setiap sesuatu."

Q.S. Al-A'la Ayat 1-3

Artinya:

"Sucikanlah nama Tuhanmu Yang Mahatinggi, Yang menciptakan, lalu menyempurnakan (ciptaan-Nya). Yang menentukan kadar (masing-masing) dan memberi petunjuk."

Q.S. Al-Hadid Ayat 22

Artinya:

"Setiap bencana yang menimpa di bumi dan yang menimpa dirimu sendiri, semuanya telah tertulis dalam Kitab (Lauh Mahfuzh) sebelum Kami mewujudkannya. Sungguh, yang demikian itu mudah bagi Allah."

Q.S. Al-Furqan Ayat 2

Artinya:

"Yang memiliki kerajaan langit dan bumi, tidak mempunyai anak, tidak ada sekutu bagi-Nya dalam kekuasaan(-Nya), dan Dia menciptakan segala sesuatu, lalu menetapkan ukuran-ukurannya dengan tepat."

Q.S. Ar-Rad ayat 11

Artinya:

"Baginya (manusia) ada malaikat-malaikat yang selalu menjaganya bergiliran, dari depan dan belakangnya. Mereka menjaganya atas perintah Allah. Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri. Dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap suatu kaum, maka tak ada yang dapat menolaknya dan tidak ada pelindung bagi mereka selain Dia."

Q.S. Al-Baqarah ayat 186

Artinya:

"Dan jika hamba-hamba-ku bertanya kepadamu (Wahai Muhammad) tentang Aku, maka sesungguhnya Aku dekat (bukan dalam pengertian jarak), Aku kabulkan permohonan orang yang berdoa jika ia memohon kepada-Ku. Maka hendaklah mereka memohon terkabulkan doa kepada-Ku dan beriman kepada-Ku, semoga mereka mendapatkan petunjuk."

Contoh Takdir Muallaq

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

Simak beberapa contoh takdir muallaq berikut ini sebagai motivasi agar kita tidak mudah putus asa dalam melakukan sebuah usaha:

1. Orang miskin menjadi kaya

Sebuah contoh takdir muallaq adalah orang miskin menjadi kaya, maksudnya sebuah keadaan seseorang yang serba kekurangan berubah menjadi serba ada dengan usaha dan kerja keras yang dijalani untuk berubah lebih baik.

2. Orang sakit menjadi sehat

Sebuah contoh takdir muallaq adalah orang sakit menjadi sembuh, maksudnya adalah seseorang yang sedang sakit kembali menjadi sehat karena usaha untuk kesembuhan atas penyakit yang dialaminya.

3. Orang yang bodoh menjadi pintar

Sebuah contoh takdir muallaq adalah orang yang bodoh menjadi pintar, maksudnya adalah seseorang yang pernah salah dan belajar dari kesalahannya dan menjadi baik di kemudian hari.

4. Orang yang tidak mampu menjadi terampil

Sebuah contoh takdir muallaq adalah orang tidak mampu menjadi terampil, dengan kekurangan tersebut kemudian mereka ingin menjadi orang yang memiliki kemampuan khusus dengan berbagai usaha yang mereka lakukan.

Perbedaan Takdir Muallaq dan Mubram

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

Simak perbedaan antara takdir muallaq dan mubram berikut ini:

1. Takdir Mubram

Takdir mubram adalah ketentuan mutlak dari Allah SWT yang pasti berlaku dan manusia tidak diberi peran untuk mewujudkannya. Contoh takdir mubram adalah kelahiran, kematian manusia, jodoh, hingga hari kiamat.

Hadits tentang takdir mubram tertuang dalam Quran surat An Nisa ayat 78, artinya: "Di manapun kamu berada, kematian akan mendapatkan kamu, kendatipun kamu berada di dalam benteng yang tinggi dan kukuh. Jika mereka memperoleh kebaikan, mereka mengatakan, "Ini dari sisi Allah," dan jika mereka ditimpa suatu keburukan, mereka mengatakan, "Ini dari engkau (Muham-mad)." Katakanlah, "Semuanya (datang) dari sisi Allah." Maka mengapa orang-orang itu (orang-orang munafik) hampir-hampir tidak memahami pembicaraan (sedikit pun)?"

2. Takdir Muallaq

Takdir Muallaq adalah ketentuan Allah SWT yang mengikut sertakan peran manusia melalui usaha atau ikhitiar. Contoh takdir muallaq adalah keberhasilan anak sekolah meraih prestasi dengan giat belajar.

Dalil takdir muallaq tertuang dalam Quran surat Ar Rad ayat 11, artinya: "Baginya (manusia) ada malaikat-malaikat yang selalu menjaganya bergiliran, dari depan dan belakangnya. Mereka menjaganya atas perintah Allah. Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri. Dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap suatu kaum, maka tak ada yang dapat menolaknya dan tidak ada pelindung bagi mereka selain Dia."


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network