Cara Menggunakan Pivot Table untuk Mengolah Data di Lembar Kerja

"Cukup mudah kok guys belajarnya..."

Cara menggunakan Pivot Table perlu diketahui oleh kamu yang bekerja atau gemar menganalisis data.

Pivot Table adalah alat canggih untuk menghitung, meringkas, dan menganalisis data yang memungkinkan Anda melihat perbandingan, pola, dan tren dalam data Anda. Pivot Table bekerja sedikit berbeda tergantung pada platform apa yang Anda gunakan untuk menjalankan Excel.

Pivot Table memungkinkan Anda untuk menampilkan laporan data yang lebih interaktif, yang di sebut laporan Pivot Table.

Dengan laporan Pivot Table, Anda dapat dengan cepat dan mudah mengelompokkan data, meringkas sejumlah besar data menjadi informasi yang bermanfaat dan melakukan berbagai macam perhitungan dengan cepat.

Fungsi Pivot Table

Manfaat utama dari sebuah laporan Pivot Table di antaranya Anda dapat secara interaktif melakukan drag dan drop field tertentu dalam laporan Anda, mengubah sudut pandang Anda secara dinamis dan menghitung ulang jumlah total dengan cepat.

Namun, tidak semua data cocok untuk Pivot Table. Agar dapat bekerja dengan baik, data Anda harus memenuhi kriteria berikut.

• Memiliki Nilai duplikat. Tabel Anda harus ada beberapa records yang memiliki nilai yang sama (duplikat) dalam kolom yang 3 sama (misalnya, kolom CustomerNo).

Sehingga, Anda dapat membuat kelompok yang terpisah berdasarkan produk yang dipesan untuk masing-masing CustomerNo.

• Memiliki Informasi Numerik. Data harus mencakup beberapa informasi numerik yang dapat Anda gunakan untuk menghasilkan hitungan sederhana, seperti subtotal, jumlah total, rata-rata, maksimum, minimum, standar deviasi, dll.

Mengapa Menggunakan Pivot Table?

Dengan menggunakan Pivot Table, Anda dapat mengurangi jumlah tindakan yang diperlukan untuk menghitung jumlah data yang besar dalam tabel dan juga mengurangi kemungkinan kesalahan ketika menjalankan sejumlah tindakan tersebut.

Misalnya, Anda dapat menggunakan Pivot Table untuk melakukan transpos secara langsung (mengubah urutan) jumlah data yang besar secara vertikal maupun horizontal.

Anda juga dapat menggunakan Pivot Table untuk menemukan dan menghitung nilai-nilai unik dalam data Anda dengan cepat seperti mencari hubungan dan mengelompokkan data Anda, mencari daftar nilai unik untuk satu field tertentu, mencari data tren untuk berbagai periode waktu dan mengantisipasi sering terjadinya perubahan pada analisis data.

Cara Menggunakan Pivot Table

Setelah kalian mengetahui apa itu Pivot Table, fungsi, dan alasan kenapa harus menggunakannya. Sekarang, mimin akan bagikan tutorial cara menggunakan Pivot Table. Berikut langkah-langkahnya:

1. Blok semua data yang ingin kalian olah.TamanPendidikan.com

YouTube Ignasius Ryan

2. Pergi ke tab ‘Insert”, kemudian pilih Pivot Table yang ada di pojok kiri atas layar laptop/PC kamu.TamanPendidikan.com

YouTube Ignasius Ryan

3. Lalu, akan muncul table nya. Kalian bisa milih mau taruh Pivot Table yang baru atau di Sheet yang sama dengan sebelumnya.
4. Klik di ‘Location’ dan pilih tempat di mana kalian ingin menaruh Pivot Table nya.TamanPendidikan.com

YouTube Ignasius Ryan

5. Bagian yang paling penting ada di bagian kanan Excel kalian. Di situ, ada empat kolom yang telah kalian blok di awal tadi.TamanPendidikan.com

YouTube Ignasius Ryan

6. Ada 3 Bidang utama di bagian kanan bawah layar PC/laptop kamu, seperti (Column, Row, dan Values) dan 1 bidang tambahan (Filters) yang bisa Anda gunakan untuk menampilkan laporan PivotTable.TamanPendidikan.com

YouTube Ignasius Ryan

1). Filters (Optional). Bidang ini bisa Anda isi dengan Field yang digunakan untuk menyaring data pada laporan PivotTabel (boleh di isi taupun tidak).

2). Columns akan menampilkan data Anda secara horizontal (mendatar). Anda bisa menggunakan Bidang Columns ini sebagai Header Laporan Tabel Pivot.

3). Rows akan menampilkan data Anda secara vertikal (menurun) dan di tampilkan pada sisi kiri tabel pivot.

4). Values, merupakan bidang untuk menampilkan “Nilai” berdasarkan Columns dan Rows. Values bisa menampilkan Grand Total atau Count Total dari Data.

Demikianlah pembahasan mengenai bagaimana cara menggunakan Pivot Table untuk mengolah data. Terima kasih telah menyimak!


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network