15 Orang Dilaporkan Positif Covid-19 Usai Hadiri Pesta Ulang Tahun Seekor Kucing

"Lima orang lainnya yang telah terinfeksi virus tersebut dikatakan sebagai anggota keluarga dan teman pemilik kucing."

Pandemi Covid-19 masih menjadi ancaman bagi seluruh penduduk di dunia. Pemerintah setiap negara terus mengimbau supaya masyarakat menjaga jarak dan tidak menciptakan keramaian. Keramaian bisa menjadi klaster terbaru penularan Covid-19.

Seperti halnya yang terjadi di sebuah kota kecil di Chili. Sebuah keramain menjadi klaster penularan Covid-19. Setidaknya ada 15 orang dilaporkan terinfeksi virus Covid-19 setelah menghadiri pesta ulang tahun seekor kucing.

Francisco Álvarez, sekretaris Kementerian Kesehatan untuk provinsi Valparaíso awalnya tidak percaya pada penyebab cluster baru tersebut.

"Ketika saya mendengar bahwa itu berasal dari pesta ulang tahun untuk seekor kucing, saya pikir itu hanya lelucon, atau mereka mungkin mencoba menyembunyikan sesuatu," kata Alvarez kepada Radio Bio-Bio, Sabtu sebagaimana dikutip dari Siakap Keli.

"Kami telah diyakinkan setelah setidaknya enam dari 15 orang yang terinfeksi memberi tahu kami bahwa penyebabnya adalah karena hal yang sama".

Tidak jelas kapan upacara itu dilangsungkan tetapi media lokal melaporkan bahwa total 10 orang menghadiri acara tersebut dan semuanya dipastikan positif Covid-19.

Lima orang lainnya yang telah terinfeksi virus tersebut dikatakan sebagai anggota keluarga dan teman pemilik kucing. "Namun, kucing itu dilaporkan tidak terinfeksi virus mematikan itu," kata Álvarez.

Dia menambahkan bahwa sulit baginya untuk percaya bahwa masih ada orang lain yang nekat menciptakan kerumunan meskipun ada peringatan keras dari pihak berwenang.

"Ini rumit dan sulit dipahami, apalagi mengingat apa yang sudah kami nasehatkan dengan berbagai cara dan yang kami tekankan adalah jika mereka ingin mengadakan rapat, mereka perlu melakukan tindakan pengamanan."


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network