Jelaskan Pengertian Permintaan, Berikut Jenis Serta Faktor yang Mempengaruhinya

"Apa itu permintaan? Berikut penjelasannya"

Permintaan adalah banyaknya jumlah barang yang diminta pada suatu pasar tertentu dengan tingkat harga tertentu, tingkat pendapatan tertentu dan dalam periode tertentu.

Permintaan juga dapat diartikan sebuah keinginan seseorang atau konsumen terhadap berbagai barang tertentu yang diperlukan maupun diinginkannya.

Permintaan sangat berkaitan erat dengan keinginan konsumen atas barang atau jasa yang ingin dipenuhi. Permintaan konsumen atas barang atau jasa cenderung tak terbatas.

Ada beberapa macam sebuah permintaan dan ada pula beberapa faktor yang mempengaruhi permintaan tersebut.

Agar lebih jelas dan mengerti lebih dalam tentang sebuah permintaan. Maka, simaklah penjelasan berikut ini.

Jenis-jenis Permintaan

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

Ada dua jenis dalam sebuah permintaan, antara lain:

1. Permintaan Berdasarkan Daya Beli Konsumen

a. Permintaan Efektif

Permintaan efektif merupakan sebuah permintaan yang disertai dengan adanya daya beli dan terjadinya transaksi.

b. Permintaan Potensial

Permintaan potensial merupakan sebuah permintaan yang disertai dengan daya beli, namun belum terjadi transaksi.

c. Permintaan Absolut

Permintaan absolut merupakan sebuah permintaan yang tidak disertai dengan adanya daya beli.

2. Permintaan Berdasarkan Jumlahnya

a. Permintaan Individu

Permintaan individu merupakan sebuah permintaan terhadap suatu barang atau jasa tertentu.

b. Permintaan Pasar

Permintaan pasar merupakan sebuah permintaan dari hasil penjumlahan antara permintaan-permintaan individu terhadap suatu barang atau jasa tertentu pada saat bersamaan.

Faktor-faktor yang Mempengaruhi Permintaan

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

Berikut adalah beberapa faktor yang mempengaruhi suatu permintaan, antara lain:

1. Selera konsumen.
2. Trend.
3. Ketersediaan dan perubahan harga barang.
4. Jumlah pendapatan masyarakat.
5. Kebutuhan konsumen.
6. Jumlah penduduk.

Itulah sedikit ulasan singkat tentang apa jenis dari permintaan dan apa saja faktor yang mempengaruhi sebuah permintaan. Semoga bermanfaat untuk anda semua.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network