Makan Besar, Ular Anaconda Ini Tepergok Sedang Membelit Buaya di Rawa

"Seekor ular anaconda kedapatan tengah membelit buaya di areal rawa."

Seekor ular anaconda kedapatan tengah membelit buaya di areal rawa. Buaya nampak sudah dalam keadaan tak berkutik.

Ular anaconda melilit dengan kuat di bagian tubuh buaya. Di permukaan air rawa yang dipenuhi lumut itu, buaya nampak sudah dalam keadaan tak bernyawa.

Video anaconda lilit buaya ini diunggah oleh akun @amigospescadorensdemt di Instagram. Di tayangan itu anaconda yang berhasil membekuk buaya bisa dikata tengah mendapatkan makanan besar.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CeBu1HQlN0u/

Umumnya, saat ular memangsa buruan besar, ia akan memanfaatkan dua rahang bawah yang bisa bergerak bebas untuk menyediakan ruang bagi mangsa yang besar. Ketika mangsa sudah berada di dalam rahang, ular ini kemudian akan mulai melahap mangsa.

Untuk mangsa sebesar buaya, ular butuh waktu beberapa bulan untuk mencerna seluruh tulang, daging dan organnya. Sementara itu, sisik dan gigi buaya yang mengandung keratin dan enamel akan dikeluarkan melalui kotoran.

Anaconda adalah anggota keluarga boa dan merupakan salah satu ular terbesar di dunia. Anaconda betina jauh lebih besar daripada pejantan. Anaconda umumnya berwarna hijau zaitun dengan bintik-bintik hitam di sekitar tubuh mereka. 

Sebagai reptil penghuni air, anaconda bisa bergerak cepat dalam air, tapi lambat di darat. Sebagian besar waktu mereka dihabiskan di perairan dengan berendam di dalam air untuk waktu yang lama.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network