Seorang pemancing mendapat seekor belut listrik yang menyambar umpannya. Dengan nekat, pemancing tersebut memegang hasil tangkapannya yang 80 persen organ tubuhnya bisa menghasilkan aliran listrik.
Momen nekat pemancing tersebut diunggah oleh akun @fishingsquadtv di Instagram. Di awal video, nampak seorang pemancing berhasil mendapatkan belut listrik. Mulut belut listrik itu tersangkut kail pancing.
Pemancing tersebut lalu nekat memegang belut listrik di bagian kepalanya. Ia memamerkan hasil tangkapannya itu ke kamera yang tengah merekamnya.
Pemancing ini lalu mencelupkan ekor belut listrik ke permukaan air sungai. Di saat itulah, belut listrik menyengat. Kejutan listrik itu membuat pemancing ini kelojotan. Ia terjatuh ke tanah akibat disengat belut listrik.
Belut listrik memakai energi listrik untuk mempertahankan diri dari predator atau untuk menyerang mangsanya. Di habitat mereka, listrik level rendah (sampai 10 volt) membantu belut listrik merasakan lingkungan sekelilingnya dan mendeteksi mangsa.
Belut listrik punya lebih kurang 6 ribu sel (dikenal sebagai electrocyte) yang menghasilkan listrik. Mereka bisa menghasilkan listrik sampai 600 volt, lima kali lebih kuat dibandingkan kekuatan listrik dari stop kontak standar.