Pandemi Covid-19 menyebabkan dampak besar bagi kesehatan masyarakat. Selain kesehatan kondisi perekonomian, pendidikan, dan lainnya juga dihantam badai. Salah satunya adalah sektor hiburan.
Dalam vdeo ini terlihat rombongan mobil bak yang membawa peralatan sound sistem. Para pengusaha sound sistem tersebut ramai-ramai menjual peralatan karena sejak pandemi melanda mereka tidak pernah mendapatkan order tanggapan. Hal ini terjadi karena penerapan aturan dilarang menggelar acara yang bersifat mengumpulkan massa atau mengundang keramaian.
Akun @andreli48 mengupload sebuah video dengan caption: "Konvoi pengusaha sound sistem Magelang. sepi order pengusaha sound sistem Magelang berkeliling sambil menawarkan alat sound untuk di jual."
Dalam video tersebut telihat mobil truk dan pikap yang membawa sound sistem untuk dijual karena sepinya hajatan di tengah pandemi Covid-19. Dalam video tersebut terdapat narasi seperti berikut ini.
Kejadian tersebut terjadi di daerah Magelang, Jawa Tengah. Hal tersebut dilakukan oleh sebagian orang yang mempunyai jasa penyewaan tenda dan sound sistem, karena dipicu sepinya permintaan gelaran hajatan di masa pandemi Covid-19. Oleh sebab itu, sebagian pengusaha penyedia persewaan kebutuhan hajatan memutuskan untuk menjual tenda dan sound sistem untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari.
Sontak saja video ini menjadi viral di media sosial. Sampai saat ini video ini telah mencapai 3.488 views dan 9 komentar.
"Ngesakne yuuuhhhh..sepi ra ono wong nanggap. Sabar muuaassss...byk org kena dampak sbb covid..aku pya bisnis pun juga lingkup😢😢" ujar @melinjolinjo
"Kalau dijual terus gimana nantinya kalau dipakai kerja lagi..?" ujar @bunda_liyaa9
"Malah kayak karnaval... 😢😢😢😢" ujar @hariasyik.