Aksi heroik terkadang terjadi di mana saja dan dilakukan siapa saja, terlepas dari latar belakang mengapa dia melakukan aksi heroik tersebut. Terkadang aksi mampu menyelamatkan nyawa orang lain. Salah satu aksi heroik terekam di kamera ini dilakukan oleh seorang emak-emak.
Dilansir dari Instagram.com, akun @undercover.id mengupload sebuah video emak-emak yang melakukan aksi heroik dengan caption:
"Aksi heroik emak-emak yang mencoba menyelamatkan seorang sopir truk yang nyaris kebakaran akibat korsleting Aki. Lokasi : Blitar Video : Muhammad Nasik".
Dalam video tersebut terlihat emak-emak dengan berani menghentikan laju kendaraan truk dengan mencoba berhenti di sisi kiri sebuah truk. Dia lalu berlari ke arah truk untuk memberi tahu sang supir. Supir tersebut akhirnya keluar dan mencoba mematikan api dengan menyemprotkan air.
Aksi emak-emak tersebut menuai pujian. Video tersebut akhirnya viral di media sosial. Sampai saat ini video tersebut telah mencapai 134.707 Tayangan dan 352 komentar. Salah satu komentar datang dari akun @lianapangesti
"Baru kali ini suka liat emak-emak bawa motor 😍😍👏👏".